AC Milan akhirnya memperkenalkan Leonardo Bonucci secara resmi sebagai pemain baru mereka di musim panas ini. Bonucci bergabung dengan Milan dan menandatangani kontrak dengan durasi lima tahun atau hingga 30 Juni 2022 mendatang.
Pemain berusia 30 tahun itu didatangkan Rossoneri dengan nilai transfer mencapai 40 juta euro ditambah detail lain sejumlah 5 juta euro. Kepindahan Bonucci ke Milan sempat membuat heboh publik sepakbola lantaran dirinya merupakan pemain penting di skuat utama Juventus.
#ACMilan announce the signing of @bonucci_leo19 from @juventusfc, through to 30 June 2022 🔴⚫
— AC Milan (@acmilan) 20 Juli 2017
👉🏻 https://t.co/Y8L8HusLqM#welcomeBonucci
Milan pun akan bertambah kuat di lini pertahanan dengan hadirnya Bonucci. Di musim lalu saat memperkuat Juventus, Bonucci tampil dalam 45 pertandingan dan mencetak total lima gol serta satu assists di semua kompetisi, serta sukses meraih dua gelar juara yakni Serie A Italia dan Coppa Italia.
-Kesuksesan Bonucci bersama Juventus itulah yang diharapkan bisa dibawa si pemain ke Milan di kompetisi musim 2017/18 nanti. Pihak Milan sendiri merasa terhormat bisa mendatangkan pemain sekelas Bonucci yang saat ini merupakan salah satu bek terbaik di dunia.
Baca Juga: |
---|
“AC Milan dengan senang hati mengumumkan transfer Leonardo Bonucci dari Juventus FC. Si pemain telah menandatangani kontrak dengan durasi lima tahun sampai 30 Juni 2022 mendatang,” demikian pernyataan resmi AC Milan.
Pelatih Milan, Vincenzo Montella, juga melemparkan sanjungan untuk pemilik 70 caps bersama Timnas Italia itu, Montella bahkan menyamakan Bonucci dengan kapten Real Madrid saat ini, Sergio Ramos, sebagai bek terbaik saat ini di seantero dunia.
“Dia (Bonucci) adalah sosok pemain dengan pengalaman internasional. Secara teknis, saya pikir dia dan Sergio Ramos adalah bek tengah terkuat di dunia. Melatihnya adalah mimpi yang menjadi kenyataan,” ujar Montella seperti dikutip dari laman resmi AC Milan.
Selama berseragam Bianconeri, Bonucci mencatatkan total 319 pertandingan dan mencetak 22 gol serta delapan assists. Bonucci sukses mempersembahkan total 12 trofi dengan rincian enam gelar juara Serie A Italia, tiga Coppa Italia, dan tiga Piala Super Italia.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom