Mantan bintang Real Madrid, James Rodriguez telah secara resmi diumumkan sebagai pemain pinjaman klub raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen. Pihak Munchen memberikan kontrak selama 2 tahun dengan mahar sebesar 10 juta euro (Rp152 miliar), berdasarkan data dari Transfermarkt.
Setelahnya, klub berjuluk The Bavarians itu dilaporkan bisa mempermanenkan sang pemain dengan dana sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp456 miliar.
Baca Juga |
---|
Sebelum dikeluarkan pernyataan resmi itu, klub asal Inggris, Manchester United dan Chelsea selalu diberitakan mempunyai ketertarikan untuk mendatangkan sang pemain. Tawaran dana fantastis pun diajukan oleh kedua manajemen klub untuk mendapatkan tanda tangan pemain berusia 26 tahun itu.
-Namun secara mendadak, pihak The Red Devils pun beralih pandangan dan mendatangkan Romelu Lukaku ke Old Trafford. Hal itu pun menimbulkan pertanyaan mengapa pihak klub atau sang pelatih tidak meneruskan keinginan mereka untuk memboyong Rodriguez?
Media asal Inggris, Give Me Sport pun mengungkapkan alasan di balik tindakan yang dilakukan oleh Mourinho dan manajemen klub Setan Merah.
-Sebelumnya, Wayne Rooney dan Zlatan Ibrahimovic yang tidak lagi membela Man United pada musim mendatang membuat lini serang menjadi kendur. Sang pelatih Jose Mourinho pun dikatakan ingin mendatangkan pemain berposisi striker guna memperkuat kembali lini depan Setan Merah.
Kala itu, nama James Rodriguez pun muncul dan digadang-gadang menjadi sosok yang bisa memperkuat kembali lini depan skuat asuhan Mourinho.
Seorang jurnalis olahraga bernama Duncan Castles pun mengungkapkan bahwa pembahasan terkait proses transfer pemain Kolombia dengan Man United sudah terjadi sebelum pergerakan yang dilakukan oleh Munchen. Kepada Yahoo, Castles pun mengatakan bahwa pelatih asal Portugal itu sebenarnya mempunyai kesempatan ‘lebih dari satu kali’ untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.
Hanya saja, pendekatan yang telah dilakukan oleh manajemen klub kepada Rodriguez pun harus berhenti berdasarkan keputusan dari Mourinho itu sendiri. Mantan pelatih Real Madrid itu mengungkapkan bahwa ia merasa ragu pada kemampuan Rodriguez.
Lebih lanjut, pelatih berusia 54 tahun itu juga merasa bahwa pemain kelahiran 12 Juli 1991 tersebut tidak bisa beradaptasi dengan cepat di Liga Primer Inggris, baik dalam segi mental ataupun kemampuan fisik.
Jika menilik dari masa lalu Rodriguez, bintang Piala Dunia 2014 itu sebelumnya mempunyai peluang yang terbatas di tim utama saat bergabung dengan Real Madrid. Dirinya juga sempat absen, setidaknya dalam 10 pertandingan di setiap laga kompetisi, pada 3 musim terakhir ini karena cedera yang dideritanya.
Meskipun tidak mendatangkan pemain incaran, Mourinho tentunya masih bisa meningkatkan lini serang mereka lewat pemain anyar, Romelu Lukaku. Namun sepertinya, beberapa pendukung United akan merasa kecewa karena tidak bisa melihat sosok Rodriguez di Old Trafford.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom