Mohamed Salah telah resmi diboyong Liverpool dari klub Serie A Italia, AS Roma pada akhir bulan Juni 2017 kemarin dengan harga senilai 35 juta poundsterling atau lebih dari Rp604 miliar dan diikat kontrak selama 5 tahun atau tepatnya hingga tahun 2022 mendatang.
Gelandang serang asal Mesir ini sebenarnya sudah tidak asing lagi dengan atmosfer di kompetisi Liga Primer Inggris. Hal itu dikarenakan dirinya yang pernah membela salah satu rival Liverpool di Liga Primer Inggris, Chelsea selama dua tahun dari tahun 2014 hingga 2016.
Sayangnya, Salah tidak bermain selama dua tahun penuh karena dirinya lebih banyak dipinjamkan ke klub Italia, seperti Fiorentina dan AS Roma yang pada akhirnya mendatangkannya secara permanen.
Baca Juga: |
---|
Hal itu mungkin dinilain wajar karena tebalnya lini tengah Chelsea saat itu, sehingga membuat Salah tidak mendapat kepercayaan penuh di klub asal London Barat tersebut.
Kendati demikian, Salah tetap tampil profesional dan bermain baik bersama Roma. Berkat permainannya yang konsisten inilah membuat Liverpool tertarik untuk mendatangkannya di musim panas ini.
Sebenarnya, Liverpool juga nyaris merekrut Salah pada tahun 2014 lalu, sayangnya Salah lebih memilih untuk bergabung dengan Chelsea. Sehingga, seakan Salah telah melakukan pilihan yang salah kala itu, karena tidak memilih The Reds yang bisa saja memberikannya waktu bermain lebih banyak.
Liverpool yang kini ditangani oleh pelatih asal Jerman, Jurgen Klopp mampu menjadikan klub yang bermarkas di Anfield itu bermain lebih menarik untuk dilihat dan menyerang.
Dengan hadirnya pemain berusia 25 tahun itu, tentunya Salah dinilai tepat masuk dalam skema permainan Klopp di musim 2017/18 nanti.
Berikut ini, INDOSPORT membagikan beberapa alasan mengapa Salah pantas memperkuat Liverpool:
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom