x

Kandas di Kejurnas PBSI, Anak Duta Sheila On 7 Langsung Tancap Gas ke Sri Lanka

Kamis, 21 Desember 2023 14:12 WIB
Penulis: Martini | Editor:
Bima Al Ayman Modjo, anak dari Duta Sheila On 7 saat mengikuti Kejurnas PBSI 2023 (Foto: Humas PP PBSI)

INDOSPORT.COM - Meski harus kandas pada babak 32 besar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2023 dan gagal masuk Pelatnas, Bima Al Ayman Modjo tancap gas ke Sri Lanka.

Diketahui, Kejuaraan Nasional PBSI 2023 sedang berlangsung di GOR Universitas Negeri Jakarta. Sejumlah pemain dari berbagai daerah berjuang untuk masuk ke Pelatnas Cipayung.

Baca Juga

Walaupun tidak dihibur oleh musisi sekelas Sheila On 7, tetapi antusiasme penggemar bulutangkis di Kejurnas 2023 sangat tinggi.

Rupanya, ada anak dari vokalis Sheila On 7, yaitu Bima Al Ayman Modjo yang terpantau mengikuti Kejuaraan Nasional PBSI nomor Perorangan Taruna.

Pemain kelahiran 9 Oktober 2005 itu merupakan perwakilan DI Yogyakarta. Meski berasal dari daerah, tetapi suporter Ayman di GOR UNJ justru membludak.

Kiprah pebulutangkis berusia 18 tahun itu terbilang cukup apik dan berhasil tembus ke babak 32 besar. Meski gagal melangkah ke tahap berikutnya, ketenaran Ayman tidak meredup.

Baca Juga

Dalam laga yang digelar hari Rabu (20/12/23) kemarin, Ayman terhenti di babak ketiga saat melawan wakil Jawa Timur, Gilang Ramadhani lewat pertarungan rubber, 21-15, 13-21, 14-21.

Kekalahan ini sejatinya bukan hal yang bisa membuatnya patah. Ayman mestinya bangga karena ia sudah berjuang sejak penyisihan 128 besar.

Walaupun dibesarkan oleh seorang musisi kondang, tapi Bima Al Ayman Modjo mengaku mantap memilih karier jadi atlet bulutangkis. Ia pun mengidolakan sosok Viktor Axelsen.

Walau kandas di Kejurnas 2023 dan gagal masuk ke Pelatnas PBSI tahun ini, Ayman mengaku masih akan menggeluti dunia bulutangkis secara profesional.

Baca Juga

1. Ayman Tancap Gas ke Sri Lanka

Bima Al Ayman Modjo, anak dari Duta Sheila On 7 saat mengikuti Kejurnas PBSI 2023 (Foto: Humas PP PBSI)

Pada babak pertama Kejuaraan Nasional 2023 di nomor Perorangan Taruna, Bima Al Ayman Modjo sukses menjegal Kelvin Hardy Tanaya asal Bali dengan skor 25-23, 21-18.

Adapun pada babak berikutnya, Ayman juga sukses mengatasi perlawanan atlet tunggal putra dari Kepulauan Riau, Fabian Dimas Indrastata dengan skor 21-16, 21-15.

Baca Juga

Ayman mengaku cukup puas dengan hasil ini, meskipun gagal melangkah jauh dan masuk ke Pelatnas PBSI. Ayman berharap ia dapat meniti karier bulutangkis di jalur profesional.

"Sekarang saya mau fokus berkarier untuk ke depannya. Pastinya tidak mudah, mengingat di level senior lawan yang dihadapi tidak mudah," ungkap Bima Al Ayman Modjo.

Pemain asal klub PB Modjo Art of Badminton itu menganggap Kejurnas 2023 adalah ajang untuk menambah rasa percaya diri, sekaligus untuk mengukur kemampuan diri.

"Dari turnamen Kejurnas PBSI 2023 membuat saya kepercayaan diri saya bertambah. Ajang ini juga untuk mengukur kemampuan saya."

Baca Juga

Rencananya, setelah ini Ayman akan turun ke turnamen Sri Lanka International Challenge 2024 pada awal Februari nanti. Ia juga akan didukung kedua orang tua secara langsung.

Kendati level turnamen hanya international challenge, Ayman bertekad untuk bisa tampil maksimal di Sri Lanka, demi mengejar impian untuk menjadi pebulutangkis profesional.

"Saya punya cita-cita menjadi pebulutangkis profesional. Semua keluarga mendukung," tegas Ayman, dilansir dari rilis PP PBSI.

"Saat menjadi profesional, saya merasa semuanya bisa dilakukan sendiri, terlebih orang tua saya bisa ikut saat bermain di luar negeri jika menjadi profesional," tukasnya.

Baca Juga
Kejurnas BulutangkisBulutangkisBerita BulutangkisAkhdiyat Duta ModjoBima Al Ayman Modjo

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom