Target Besar Jonatan Christie Jaga Peluang Tembus Panggung Olimpiade Paris 2024
INDOSPORT.COM - Atlet bulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie belum mau berpuas diri atas apa yang dia raih di tahun ini.
Jonatan Christie memang telah berhasil meraih beberapa penghargaan di tahun 2023 ini. Setidaknya Jonatan sudah meraih tiga gelar di tahun ini.
Meski sudah meraih tiga gelar di tahun 2023, Jonatan Christie menilai dirinya masih mengalami penurunan. Namun meski begitu dia dan staf pelatih tunggal putra Indonesia terus melakukan perbaikan.
“Dilihat dari keseluruhan memang ada penurunan. Tapi kami melakukan terbaik dari pelatih tim, kita lakukan terbaik juga. Dan kita lihat juga negara lain melakukan hal yang sama. Ke depannya pasti kita kan lebih maksimal lagi,” buka Jonatan Christie.
Jonatan Christie juga mengatakan dirinya saat ini menaruh fokus untuk turnamen-turnamen selanjutnya.
Terlebih saat ini dirinya mengalihkan fokus untuk perispan World Tour Finals (WTF) yang akan berlangsung di Hangzhou China Desember mendatang.
“Raih tiga gelar satu tahun mungkin sebelumnya satu atau dua gelar aja ini untuk saya pribadi senang juga. Tapi tidak merasa puas karena ke depan ada lagi dan paling dekat WTF,” tegas Jonatan Christie.
Setidaknya di tahun ini memang ada beberapa target lain. Selain mempertahankan gelar, dirinya juga ingin terus meriah gelar guna mengumpulkan poin untuk bisa tampil di ajang Olimpiade Paris 2024.
“Tahun ini awal tahun juara juga kan, mau pertahankan gelar dan yang tak kalah penting kan poinnya akan masuk ke olimpiade. Poin yang awal ini kan masuk ke Olimpiade.”
“Pastinya ada dua target, satu pertahankan gelar dan dua mau maksimal dari poinnya itu untuk ollimpiade,” harap Jonatan Christie.
Terkait persaingan tunggal putra, Jonatan Christie juga menilai persaingan sangat merata. Baginya semua pebulutangkis tunggal putra memiliki peluang yang sama untuk menjadi juara.
“Persaingan tunggal putra dunia kayaknya sekarang sudah rata. Dari tunggal putra semua bisa menang dan kalah.”
“Dan juga setiapksempatan setiap hari punya peluang masing masing. Kita lebih prepare satu per satu pertandingan,” beber pebulutangkis yang kerap disapa Jojo ini.
Jojo juga bicara mengenai jadwalnya padat turnamen yang sangat padat mempengaruhi stamina. Sehingga dia menegaskan perlunya menjaga stamina untuk tetap tampil prima dalam setiap turnamen.
“Ini sedang banyak event nya jadi menguras tenaga tapi juga pikiran dan segala otot otot yang dipakai bisa bermasalah juga.”
“Saya rasa banya hal yang kemungkinan kemungkinan bisa terjadi gitu. Jadi balik lagi persiapan disatu event yang paling penting,” tukas Jojo.