x

Gacor Tembus Semifinal Arctic Open, Murid Nova Widianto Dijuluki The Next Tontowi/Liliyana

Sabtu, 14 Oktober 2023 05:13 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Juni Adi
Ganda campuran Malaysia yang juga murid Nova Widianto, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, mendapat julukan baru usai tampil gacor menembus semifinal Arctic Open 2023. (Foto: Instagram@toh.eewei)

INDOSPORT.COM - Ganda campuran Malaysia yang juga murid Nova Widianto, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, mendapat julukan baru usai tampil gacor menembus semifinal Arctic Open 2023.

Chen Tang Jie/Toh Ee Wei tampil mengejutkan di babak perempat final Arctic Open 2023 saat menghadapi unggulan asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Baca Juga

Bertanding di Vantaa Energia Areena, Finlandia, Jumat (13/10/23) petang WIB, Chen/Toh mengalahkan Dechapol/Sapsiree dua set langsung 21-14 dan 21-17 dalam waktu 42 menit.

Hasil ini memastikan Chen/Toh merebut tiket ke semifinal Arctic Open 2023, sekaligus memperpanjang tren positif mereka sejauh musim ini.

Pasangan peringkat 9 ranking BWf tersebut tercatat sudah mencapai 7 kali babak perempat final dari 22 turnamen yang mereka ikut sejauh musim ini.

Dari tujuh kesempatan di babak 8 besar tersebut, Chen/Toh merengkuh setidaknya tiga gelar juara di Iran International Challenge, Orleans Masters, dan Taipei Open.

Baca Juga

Tak pelak, banyak penggemar bulutangkis di Malaysia melayangkan pujian kepada pasangan yang mulai bersinar sejak diasuh pelatih asal Indonesia, Nova Widianto, awal tahun 2023 tersebut.

Bahkan ada seorang Badminton Lovers yang memuji Chen/Toh dengan memberi mereka julukan sebagai titisan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir merupakan mantan ganda campuran no.1 dunia yang pernah memenangkan medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 silam.

“Dewasa dari cara mengendalikan permainan. Apa yang dilakukan pelatih nova pada mereka berhasil. Terus mengejutkan kami. Semoga konsisten sampai final dan menang,” tulis akun @azuan_salim

“Selamat duo gangster, sebenarnya orang-orang ini sangat berbakat di usia muda. Semoga bisa segera berlatih lebih keras untuk menjadi lebih baik. Kurangi kesalahan sederhana seperti kesalahan servis, semoga beruntung di semifinal besok. Semoga ini menjadi panggung bagi kalian berdua!” Akun @firstdown.thriftstore menambahkan komentar.

“Next liliyana natsir tontowi ahmad versi Malaysia, tulis akun @dielaaidiel

“Ketika orang lain punya ekspektasi tinggi tapi bisa menang, saya sangat senang. Itu sama untukmu. Selamat untuk kalian berdua!!!” tulis akun @adoarrr25

"Komentator -" mereka berdua adalah pemain kelas atas sekarang ". Chen/Toh sukses menyamakan kedudukan dengan Bass/Popor sekarang,” imbuh akun @ziazafrel.

Baca Juga

1. Chen/Toh Tantang Duo China, Malaysia Berjaya

Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei juara di Orleans Masters 2023. (Foto: Instagram@toh.eewei)

Selanjutnya, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei yang berstatus unggulan kelima akan menghadapi pasangan China, Jian Zhen Bang/Wei Ya Xin yang merupakan unggulan keempat di semifinal Arctic Open 2023, Sabtu (13/10/23).  

Jian Zhen Bang/Wei Ya Xin sebelumnya melaju ke babak semifinal Arctic Open 2023 setelah pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje memutuskan retired pada skor imbang 1-1, 19-21, 21-14.

Baca Juga

Ini akan menjadi pertemuan kedua bagi kedua pasangan tersebut, dengan pertemuan pertama mampu dimenangkan oleh Chen Tang Jie/Toh EE Wei.

Secara keseluruhan, Malaysia tampil dominan di ajang Arctic Open 2023. Sebanyak 4 dari 6 wakil memastikan lolos ke babak semifinal.

Selain Chen/Toh, ada juga tunggal putra Ng Tze Yong yang menyingkirkan Lu Guang Zu secara dua set langsung 21-11, 21-18.

Selain itu, ganda campuran Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee juga lolos usai menyingkirkan wakil Indonesia, Pramudia Kusumawardana/Yeremia Rambutan 22-20, 21-18.

Baca Juga

Satu tunggal putra lain juga dipastikan akan menyusul Ng Tze Yong, yakni antara Lee Zii Jia melawan rekan senegaranya Leong Jun Hao.

Sementara ganda putra Teo Ee Wi/Ong Yew Sin harus tersingkir dari turnamen menyusul mantan juara dunia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sementara Indonesia sendiri hanya memiliki dua wakil di babak perempat final  yakni Pramudya/Yeremia dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Namun dengan Pramudya/Yeremia kalah, maka Indonesia hanya memiliki satu wakil tersisa yakni Ahsan/Hendra yang akan menghadapi Ondrej Kral/Adam Mendrek.

Baca Juga
Nova WidiantoBulutangkisChen Tang Jie/Toh Ee WeiArctic Open

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom