x

Chico Aura Dwi Jadi Tulang Punggung Tunggal Putra PBSI di Kejuaraan Dunia 2023

Selasa, 22 Agustus 2023 15:50 WIB
Penulis: Ammara Marthiara | Editor: Indra Citra Sena
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dikalahkakan tunggal putra Singapur, Loh Kean Yew pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Rabu (14/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, sukses menggulung wakil Australia, Nathan Tang, di babak awal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 alias BWF World Championships.

Bertanding di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/23), Chico Aura Dwi dengan mudah menyingkirkan lawan berat yakni peringkat ke-114 dunia, Nathan Tang, lewat skor 21-7 dan 21-7.

Baca Juga

Buah dari hasil evaluasi dan latihan Chico Aura langsung ia buktikan dengan penampilan gemilang di babak awal Kejuaraan Bulutangkis Dunia 2023. Tak ada ampun untuk Nathan Tang.

Pebulutangkis kelahiran Jayapura itu langsung mencuri delapan poin di set awal gim pertama, sementara sang rival hanya diberi satu poin.

"Alhamdulillah bisa menang dan lancar. Tadi saya hanya fokus bagaimana cara bermain," ucap Chico Aura Dwi Wardoyo seperti keterangan tertulis yang diterima INDOSPORT, Senin (21/8/23) malam WIB.

"Dalam bermain, saya juga tak mau buru-buru mematikan bola lawan. Saya juga sabar dalam menggunakan stroke," sambung Chico Aura.

Baca Juga

Performa tangguh Chico Aura pun ia pertahankan hingga dirinya mampu merampungkan gim pertama dengan skor ciamik yakni 21-7.

"Saya bisa lebih tenang dalam bermain dan mengontrol permainan dengan baik. Saya akui performa lawan juga lumayan baik. Tadi saya coba untuk memantapkan stroke, baik saat berada di posisi kalah maupun menang angin," jelas Chico Aura.

"Dari awal saya juga bisa mengontrol untuk terus menyerang. Saya juga tidak memberi kesempatan lawan berkembang. Tadi saya juga lebih enjoy di lapangan. Pokoknya, tidak buru-buru," imbuhnya.

Baca Juga

1. Bertemu HS Prannoy

Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dikalahkakan tunggal putra Singapur, Loh Kean Yew pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Rabu (14/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Berkat kemenangan atas Nathan Tang, Chico Aura Dwi akan bersua jagoan India, Prannoy HS, di babak 16 besar BWF World Championships 2023.

"Di babak kedua, saya akan bertemu Prannoy dari India. Terakhir saya kalah rubber game di Kejuaraan Badminton Asia di Dubai, Mei lalu," ujar Chico Aura.

Lebih lanjut, Chico Aura menuturkan bahwa ia akan meramu strategi apik untuk menghadapi Prannoy di babak kedua Kejuaraan Dunia BWF 2023.

Pasalnya, Prannoy HS dikenal sebagai penghenti perlawanan tunggal putra Indonesia di pertandingan-pertandingan akbar bulutangkis.

Baca Juga

Prannoy H.S sendiri kini berada di ranking ke-9 BWF dan ranking ke-5 untuk World Tour Finals yang akan digelar di akhir tahun 2023 ini.

Beban Chico Aura semakin berat tatkala tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, harus terhenti di babak awal BWF World Championships 2023 usai dilibas oleh jagoan Malaysia, Lee Zii Jia, lewat skor 13-21 dan 15-21.

Indonesia memang hanya menurunkan dua wakil untuk sektor ganda putra di BWF World Championships 2023 usai Anthony Ginting mundur lantaran duka yang masih menyelimuti dirinya ditinggal pergi sang ibunda tercinta.

Baca Juga

Kendati begitu, Indonesia sangat bergantung kepada Chico Aura Dwi untuk bisa membawa gelar juara di BWF World Championships 2023 sektor tunggal putra.

"Saya harus menyiapkan kondisi dengan baik. Juga strategi permainannya. Harus diakui stroke lawan juga bagus. Prannoy itu pemain berpengalaman," tandasnya.

Chico Aura Dwi WardoyoBulutangkisBerita BulutangkisKejuaraan Dunia BulutangkisPrannoy Haseena Sunil KumarBWF World Championships

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom