x

Tanpa Rafael Nadal, 4 Pemain Ini Siap Lakukan Misi Kudeta French Open 2023

Kamis, 25 Mei 2023 17:27 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Rafael Nadal tidak akan berpartisipasi di French Open 2023. Foto: Tim Clayton/Corbis via Getty Images.

INDOSPORT.COM - Turnamen tenis Grand Slam French Open 2023 sudah di depan mata, yang sayang sekali tidak akan diikuti oleh Rafael Nadal.

Pemain asal Spanyol tersebut memutuskan mundur dari Roland Garros demi memfokuskan diri pada kondisi kebugarannya.

Kabar sedih itu ia sampaikan belum lama ini sembari memberi sinyal dirinya mungkin akan gantung raket tahun depan.

Sebelum ini, senior sekompatriot Carlos Alcaraz Garfia tersebut juga mundur dari Indian Wells dan Miami Open yang digelar di Amerika.

“Saya rasa saya tidak pantas berakhir seperti ini,” ujar Rafael Nadal dalam konferensi pers dilansir dari laman resmi ATP Tour.

Baca Juga

“Ini mungkin akan menjadi tahun terakhir saya di tur professional. Saya tidak bisa mengatakan ini 100 persen karena Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi,” tambahnya lagi.

Dengan absennya Rafael Nadal di Roland Garros, French Open pun dipastikan mendapat juara baru tahun ini.

Baca Juga

Sebelumnya, Rafa, sapaan akrab Nadal, menjadi juara di edisi tahun lalu usai menumbangkan Casper Ruud di final 6-3, 6-3, 6-0.

Kemenangan tersebut membuat sang raja tanah liat makin digdaya di kompetisi French Open dengan 14 gelarnya.

Namun tahun ini berbeda. Meski tanpa Rafa, turnamen ini diprediksi masih akan menarik, karena ada beberapa nama yang layak dinanti sepak terjangnya.

Baca Juga

1. Novak Djokovic dan Carlos Alcaraz Garfia

Novak Djokovic punya jumlah Grand Slam yang bersaing dengan Rafael Nadal. Foto: REUTERS-Yves Herman.

Novak Djokovic

Mungkin nama terbesar dan paling terkenal yang diharapkan publik akan menjuarai French Open kali ini.

Selain Rafael Nadal, Novak Djokovic adalah satu-satunya pemain dengan raihan 22 gelar Grand Slam. Ia juga pernah juara di French Open edisi 2021.

Petenis asal Serbia ini pun memiliki pengalaman yang cukup lumayan saat berlaga di final. Ia bahkan sudah kalah empat kali di partai puncak.

Hanya saja, kondisi fisik menjadi batu sandungan Novak Djokovic karena ia sedang berkutat dengan masalah siku.

Selain itu, ia juga mengalami kesulitan menampilkan performa terbaiknya setiap memasuki musim lapangan tanah liat.

Baca Juga

Carlos Alcaraz Garfia

Satu lagi pemain yang bakal difavoritkan untuk juara French Open 2023. Apalagi, belum lama ini ia baru saja kembali ke ranking satu dunia.

Angkat koper lebih cepat dari Italian Open tempo hari memang hasil yang sangat mengejutkan bagi pemain seperti Carlos Alcaraz Garfia.

Baca Juga

Akan tetapi, ia punya bekal yang cukup untuk berlaga di Roland Garros karena sudah pernah meraih gelar Grand Slam.

Tahun ini, petenis berjuluk baby Nadal ini juga menjuarai Barcelona dan Madrid Open, yang membuat reputasinya makin melejit di Spanyol.

Nampaknya hanya tingal menunggu waktu sampai ia benar-benar menjadi penerus Rafael Nadal dan menjadi petenis kebanggaan Negeri Matador selanjutnya.

Baca Juga

2. Daniil Medvedev dan Holger Rune

Daniil Medvedev saat juara Miami Open 2023. Foto: Geoff Burke-USA TODAY Sports via REUTERS.

Daniil Medvedev

Pemain yang satu ini sejatinya tidak terlalu bersahabat dengan turnamen tanah liat. Jika diibaratkan sebuah hubungan, mereka sangat tidak akur.

Tinggi badan menjadi salah satu kendala Daniil Medvedev yang menghambat kelincahannya di clay court.

Akan tetapi, belum lama ini ia akhirnya bisa mematahkan kutukan tersebut dengan memenangkan Italia Open 2023.

“Saya senang bisa melakukannya dan membuktikan kepada diri saya sendiri dan orang lain, bahwa saya mampu,” ucapnya setelah pertandingan final.

Hasil ini pun membuat sepak terjang Daniil Medvedev makin mentereng saja pada awal tahun 2023, karena sebelumnya ia sudah membawa pulang banyak gelar.

Dengan ‘kutukan’ lapangan tanah liat yang telah musnah, publik nampaknya layak berharap banyak padanya di gelaran French Open 2023.

Bukan tidak mungkin, keberuntungan di lapangan tanah liat usai Italian Open masih akan menempel padanya sampai ke Roland Garros.

Holger Rune

Mungkin salah satu nama yang paling inferior jika dibandingkan tiga pemain sebelumnya, namun apa pun bisa terjadi.

Apalagi, dalam beberapa waktu belakangan ia mencatatkan hasil yang sangat baik, bahkan berhasil menembus ranking 10 besar dunia dalam kurun waktu enam bulan.

Di lapangan, ia menunjukkan kepercayaan diri tinggi, tidak takut dengan lawan, dan terlihat nyaman selama permainan berlangsung.

Sumber: atptour.com, tennis365.com

Rafael NadalGrand SlamNovak DjokovicDaniil MedvedevFrench OpenTenisBerita TenisCarlos AlcarazHolger Rune

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom