x

Gagal Lolos ke Final All England 2023, Ratu Bulutangkis Dunia Tai Tzu Ying Umumkan Pensiun

Minggu, 19 Maret 2023 12:52 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
Salah satu ratu bulutangkis dunia, Tai Tzu Ying mengumumkan bahwa dirinya bakal pensiun pada tahun depan usai gagal lolos ke final All England 2023.

INDOSPORT.COM – Salah satu ratu bulutangkis dunia, Tai Tzu Ying mengumumkan bahwa dirinya bakal pensiun pada tahun depan usai gagal lolos ke final All England 2023.

Tunggal putri asal Chinese Taipei itu dipaksa menerima kenyataan pahit gagal meraih gelar All England ketiganya usai kandas di babak semifinal.

Tai Tzu Ying selaku unggulan ketiga harus mengakui pemain unggulan kedua berjuluk bocah ajaib asal Korea, An Se Young.

Ia kalah dalam pertandingan super ketat yang berlangsung selama tiga gim dengan skor 21-17, 19-21 dan 22-24 atas An Se Young di semifinal All England 2023 pada Sabtu (18/3/23) kemarin.

Pasca kalah dari rivalnya yang menandai pupusnya harapannya untuk meraih gelar ketiganya, Tai Tzu Ying pun langsung mengunggah foto dengan kalimat haru.

Baca Juga

Melalui akun Instagram dan Facebook resminya, ia mengunggah tiga foto yakni bersama timnya, momen dirinya bersalaman dengan An Se Young serta wristband bertuliskan kalimat motivasi.

Namun yang menjadi atensi Badminton Lovers (BL) maupun para penggemarnya ialah caption foto unggahan terbarunya tersebut.

Baca Juga

Tunggal putri peringkat ketiga dunia itu menuliskan kata-kata penuh haru, berisikan ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukungnya.

Ia juga mengatakan bahwa dirinya sudah mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya meski berakhir gagal lolos ke finalajang Super 1000 tersebut.

Tak hanya itu, ada kalimat yang menjadi perhatian BL. Yakni Tai Tzu Ying secara blak-blakan mengatakan bahwa dirinya akan segara pensiun termasuk dari ajang All England.

Baca Juga

1. Tai Tzu Ying Putuskan Pensiun

Tunggal putri Chinese Taipe, Tai Tzu Ying umumkan bakal pensiun usai kalah di All England 2023.

Dalam kata-kata yang diunggahnya, Tai Tzu Ying mengatakan bahwa ajang All England 2024 akan menjadi turnamen terakhirnya.

Untuk lebih lengkapnya, berikut pengumuman Tai Tzu Ying yang akan pensiun pada tahun depan.

“Terima kasih untuk tim saya. Terima kasih teman-teman yang telah terbang ke sini (Inggris) untuk mendukung saya, terima kasih kepada dukungan langsung maupun secara daring.

Saya gagal melaju ke final, tetapi saya berusaha sebaik mungkin untuk membuat prosesnya menjadi yang terbaik, yang selalu menjadi pembelajaran berharga yang selalu say acari.

Hargai setiap pertandingan di masa depan, tahun depan harus menjadi yang terakhir kali saya datang ke arena ini (Birmingham).

Baca Juga

Saya sangat suka bermain di sini. Terima kasih karena tidak menyerah setiap saat dan percaya pada diri sendiri. Terima kasih atas semua dukungannya,” tulis Tai Tzu Ying.

Sementara itu, Tai Tzu Ying sendiri sebelumnya sudah dua kali meraih gelar di ajang All England.

Baca Juga

Gelar juara pertama yang ia raih ialah saat mengalahkan Akane Yamaguchi dmegan skor 22-20 dan 21-13 di All England 2018.

Kemudian meraih gelar kembali usai mengalahkan Chen Yu Fei dengan skor 21-19 dan 21-15 pada All England 2020.

Sementara itu, duel Chen Yu Fei (China/4) vs An Se Young (Korea/2) akan tersaji di final All England 2023 pada Minggu (19/3/23) mulai pukul 17:00 WIB.

Baca Juga

Baca berita sepak bola dan olahraga lainnya di Google News

All EnglandTai Tzu YingBerita Bulutangkis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom