x

Jadwal Vietnam Open Hari Ini: Perang Saudara, Kans Reza/Melati ke Semifinal

Jumat, 30 September 2022 07:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
Pasangan ganda capuran Indonesia M. Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti di turnamen Kapal Api Indonesia International Series 2022. Foto: PBSI

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal wakil Indonesia di Vietnam Open 2022 hari ini, Jumat (30/9/22). Sembilan wakil Merah Putih akan berjibaku mengejar tiket semifinal.

Indonesia gagal meloloskan wakil di sektor tunggal putra. Demikian pula dengan tunggal putri, hanya Ruselli Hartawan yang bisa lolos sampai hari ini.

Baca Juga

Ruselli Hartawan akan menghadapi wakil tuan rumah Vietnam, Nguyen Thuy Linh. Peringkat mereka pun tak jauh berbeda.

Dari sektor ganda putra, pasangan Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahelvi Isfahani akan menghadapi salah satu pemain senior Jepang, Keigo Sonoda.

Namun, kali ini Keigo Sonoda bukan lagi berpasangan dengan Takeshi Kamura, melainkan dengan Mahiro Kaneko.

Baca Juga

Dari sektor ganda putri, perang saudara tak terhindarkan lagi. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berhadapan dengan pasangan Fuyu Iwasaki/Dhea Bunga Anjani.

Sementara Nita Violina Marwah/Triyola Nadia ditantang wakil Singapura, Jin Yujia/Jia Ying Crystal Wong sebelum mencapai babak semifinal Vietnam Open 2022.

Baca Juga

Pasangan yang baru saja menjuarai ajang Indonesia International Series 2022, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja kini ditunggu Chang Tak Ching/Lui Lok Lok.

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela akan bertemu wakil Malaysia, Low Juan Shen/Goh Liu Ying. Kedua ganda ini belum pernah bertemu sebelumnya.


1. Wakil Indonesia di Perempat Final Vietnam Open 2022

Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal/Lisa Ayu di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: PBSI

Perang saudara juga terjadi di sektor ganda campuran. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus bertarung dengan Moh Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti.

Jika sebelumnya Reza/Melati hanya jadi runner up Indonesia International Series, maka ini adalah ajang bagi mereka untuk menuntaskannya jadi juara Vietnam Open.

Baca Juga

Babak perempat final Vietnam Open 2022, Jumat (30/9/22) akan dimulai pada pukul 14.00 WIB.

Berikut adalah daftar wakil Indonesia di babak perempat final Vietnam Open 2022.

Tunggal putri:

Ruselli Hartawan vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam)

Baca Juga

Ganda putra:

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Mahiro Kaneko/Keigo Sonoda (Jepang)

Ganda putri:

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Dhea Bunga Anjani/Fuyu Iwasaki

Nita Violina Marwah/Tryola Nadia vs Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal (Singapura)

Baca Juga

Ganda campuran:

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Chang Tak Ching/Lui Lok Lok (Hong Kong)

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Moh Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Low Juan Shen/Goh Liu Ying (Malaysia)

Ruselli HartawanVietnam OpenJadwal PertandinganBulutangkisJadwal Pertandingan Hari IniJadwal BulutangkisBerita BulutangkisReza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom