x

Apriyani/Fadia Tak Ada, Media China Percaya Diri Wakilnya Mulus di Kejuaraan Dunia Bulutangkis

Senin, 22 Agustus 2022 10:25 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
Tak ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia, media China, Sohu, sebut jika langkah jagoannya, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, akan mulus di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

INDOSPORT.COM – Tak ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia, media China, Sohu, sebut jika langkah jagoannya, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, akan mulus di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Bahkan meski satu pool dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti yang comeback dengan pasangan lamanya, Ribka Sugiarto, media China itu memprediksi jagoannya itu akan bisa mempertahankan gelar.

Baca Juga

“Ada total 64 undian dalam kompetisi ganda putri di Kejuaraan Dunia Bulutangkis. Undian untuk Chen Qing/Chen Jia Yi Fan memang tidak menguntungkan, tetapi tidak terlalu sulit juga,” tulis media Sohu.

“Keduanya mendapat bye di babak pertama,” sambung media Sohu, yang berarti bahwa Chen Qing Chen/Jia Yi Fan langsung melangkah ke babak 32 besar.

Drawing terdekat adalah saat Chen Qing Chen/Jia Yi Fan harus menghadapi ganda putri senior India, Ashwini Ponnappa/Reddy N.SIkki, pada babak kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis.

Baca Juga

Tanpa mendiskreditkan yang lain, media Sohu memprediksi bahwa lawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan cukup bisa diatasi setidaknya hingga pada babak semifinal.

“Pada dasarnya mereka tidak bertemu lawan terlalu kuat sebelum perempat final. Asalkan mereka bermain dengan normal, mereka bisa maju ke semifinal,” demikian dikutip dari media Sohu.

Sebenarnya Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto adalah calon lawan yang bisa saja ditemui oleh Chen Qing Chen/Jia Yi Fan di babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Baca Juga

Namun media China tidak menyebut mereka sebagai salah satu lawan berat bagi Chen Qing Chen/Jia Yi Fan. Mungkin bisa dimengerti alasan tersebut, apalagi mengingat jagoan Indonesia itu baru saja comeback usai dicerai pada 2022 lalu.

Mungkin juga berbeda cerita apabila ada ‘monster’ Apriyani Rahayu’ hadir mengancam. Karena meski pisah dengan Greysia Polii pada 2022, namun dia cukup ‘nyetel’ dengan Siti Fadia dan menjadi salah satu musuh besar ganda putri China.


1. Rivalitas Ganda Putri China dengan Apriyani Rahayu/Siti Fadia

Rivalitas Ganda Putri China dengan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sebagai informasi, Kejuaraan Dunia Bulutangkis edisi ke-27 ini diselenggarakan di Tokyo Metropolitan Gymnasium pada 22-28 Agustus 2022.

Kejuaraan Dunia Bulutangkis mengadopsi sistem undangan pemain. Jika pemain dan federasi yang diundang setuju, maka mereka memenuhi syarat untuk berpartisipasi.

Baca Juga

Mengingat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berstatus sebagai pasangan baru pada 2022, maka ranking mereka tidak cukup untuk lolos ke Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Untuk major event ini, Indonesia di sektor ganda putri mengirimkan dua perwakilan saja yaitu pasangan CLBK Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Hal itu berbanding terbalik dengan China yang mengirimkan full team untuk sektor ganda putri di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.

Baca Juga

Mereka adalah Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (1), Du Yue/Li Wen Mei (13), Li XuanXuan/Xia Yuting, dan Zhang Shuxian/Zheng Yu.

Nama-nama seperti Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, hingga Zhang Shuxian/Zheng Yu bahkan diprediksi bisa menggondol medali Kejuaraan Dunia Bulutangkis edisi ke-27 tahun ini.

Harus diakui, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan ganda putri China lainnya adalah salah satu musuh besar para monster ganda putri dunia yang saat ini memang ditakuti.

Baca Juga

Namun, harus diakui pula bahwa eksistensi ganda putri China memang sempat terancam dengan kemunculan ganda putri kombinasi baru asal Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia di tahun 2022.

Tercatat, dalam lima turnamen BWF World Tour yang diikuti, Apriyani Rahayu/Siti Fadia mampu meraih dua gelar juara di Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.  Sayangnya, mereka tidak bisa ikut kejuaraan dunia bulutangkis 2022.


2. Link Live Streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

Link Live Streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022: Gaspol, 7 Wakil Indonesia Memulai Perjuangan.

Indonesia mengirimkan 15 wakil di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Pada Senin (22/08/22), ada 7 wakil Merah Putih yang akan memulai perjuangan di babak 64 besar.

Tunggal putra Indonesia akan membuka laga hari ini, yaitu Anthony Sinisuka Ginting melawan kuda hitam asal Brasil, Ygor Coelho.

Laga menarik lainnya adalah pertemuan dua anak ajaib lintas negara, Chico Aura Dwi Wardoyo vs Ng Tze Yong. Keduanya sama-sama berstatus kuda hitam dan sedang on fire.

Jonatan Christie akan coba menahan upaya balas dendam Toma Junior Popov. Sedangkan Tommy Sugiarto akan mencoba menahan laju si bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Ada pula Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu serta comeback-nya Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto. Seluruhnya pertandingan babak 64 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 202 hari ini, bisa disaksikan melalui link live streaming

Baca selengkapnya: Link Live Streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022: Gaspol, 7 Wakil Indonesia Memulai Perjuangan

 

ChinaBulutangkisBerita BulutangkisKejuaraan Dunia BulutangkisChen Qingchen/Jia YifanApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva RamadhantiKejuaraan Dunia Bulutangkis 2022

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom