Salut! Yeremia Rambitan Gigih Latihan Saat Cedera, Herry IP Beri Wejangan
INDOSPORT.COM – Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Yeremia Rambitan menunjukkan kegigihannya dengan tetap berlatih meski dibekap cedera hingga mendapatkan ucapan semangat dari Herry IP selaku sang pelatih.
Sebagaimana diketahui pasangan ganda putra muda Indonesia Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Rambitan terpaksa harus absen di sejumlah kompetisi ASEAN Tur yakni Malaysia Open (S750), Malaysia Masters (S500) dan Singapore Open (S500) kemarin.
Pasalnya, Yeremia Rambitan mengalami cedera ACL saat tampil di Indonesia Open 2022 di Istora Senayan, Jakarta pada Juni kemarin.
Yeremia saat itu terjatuh di pertandingan melawan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, di babak perempat final Indonesia Open 2022.
Pasangan Pramudya Kusumawardhana itu sempat mendapat dua kali pertolongan medis dan memilih melanjutkan pertandingan. Sayang setelah unggul 20-17, Pramudya/Yeremia akhirnya kalah 20-22.
Cedera Yeremia terjadi karena posisi kaki yang tidak stabil saat akan mengambil bola di depan net, sehingga ia tak mampu lagi bertahan dan berdiri pun sulit.
Pasca pertandingan, Herry IP selaku pelatih ganda putra Pelatnas PBSI mengonfirmasi hasil MRI, di mana Yeremia Rambita mengalami cedera ACL.
Meski harus menepi dan absen dalam sejumlah pertandingan bergengsi, namun Yeremia Rambitan tak mau patah semangat.
Sebab, partner Pramudya itu tetap rutin melakukan latihan meski harus dengan kondisi fisik tak maksimal.
Alhasil kegigihan Yeremia Rambitan pun mendapatkan ucapan semangat dari netizen dan bahkan Herry IP selaku sang pelatih juga menambahkan sedikit wejangan.
1. Dapat Dukungan dari Herry IP
Hal ini diketahui dari unggahan terbaru akun Instagram resmi PBSI pada Selasa (19/07/22).
“Latihan dengan pengawasan ketat tim medis. Salah satu usaha Yeremia untuk kembali ke lapangan. Semangat!” tulis @badminton.ina.
Sontak unggahan tersebut pun menuai beragam komentar netizen terutama yang memberikan semangat untuknya.
Salah satu komentar yang menarik ialah ucapan semangat dari Herry IP sebagai pelatih ganda putra PBSI.
“Harus Sabar Ya Jer..Masih ada beberapa tahapan proses pemulihan lagi” @herry_ip
“yere keren banget! baru satu bulan tapi perkembangannya cepat. bener kata koh herry, mental dan fisiknya yere kuat jadi lebih cepat sembuhnya. semangat yereeeee!” @pi*****
“ni anak tekad pgn sembuhnya besar bgt. yakin bgt Tuhan nyiapin rencana terbaik buat pram sama yere. Semangaaaaat kalian!” @ka****
“mangattt yerrrrr, biarr bisa tanding lagi lesgokkkkkkkk” @ke*****
Sementara itu, kekuatan ganda putra Indonesia belum lama ini menjadi sorotan dan mampu membuat Badminton Lovers (BL) China dibuat takjub.
2. Ganda Putra Indonesia Bikin BL China Kagum
Kekuatan ganda putra Indonesia yang tampil dominan di sejumlah turnamen pada paruh tahun 2022 mendapatkan pujian tinggi dari Badminton Lovers (BL) China.
Sektor ganda putra Indonesia belakangan ini makin menjadi sorotan setelah mecetak sejarah lewat All Indonesian Semifinal di Singapore Open 2022.
Pasalnya, terdapat empat wakil Indonesia yang lolos ke babak semifinal. Keempat wakil tersebut ialah dua ganda putra muda Tanah Air yakni Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Lalu dua pasangan senior Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Baca selengkapnya: Ganda Putra Indonesia Makin Mengerikan, BL China Beri Pujian Tinggi!