Detik-Detik Daniel Marthin 'Kerasukan' Praveen Jordan
INDOSPORT.COM - Melihat aksi pebulutangkis ganda putra Indonesia, Daniel Marthin, yang 'kerasukan' Praveen Jordan di kompetisi Swiss Open 2021.
Kompetisi Swiss Open 2021 diketahui telah resmi digelar pada 2 sampai dengan 7 Maret lalu di St.Jakobshalle, Basel, Swiss. Gelaran BWF World Tour Super 300 itu diketahui termasuk dalam dalam kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.
Di kompetisi Swiss Open 2021, pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin diketahui berhasil mencapai babak perempatfinal, setelah kalah dari pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Woooi Yik dalam pertandingan rubber gim dengan skor 18-21, 21-9, 16-21.
Padahal, perjalanan Leo/Daniel di kompetisi Super 300 itu, saat babak pertama dan kedua bisa dikatakan cukup mulus, bahkan bisa dibilang tidak menemui kesulitan yang berarti.
Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil melalui babak pertama Swiss Open 2021 di St.Jakobshalle, Basel, Swiss, dengan mudah usai mengalahkan pasangan Prancis yakni Eloi Adam/Julien Maio dalam pertandingan dua gim langsung dengan skor akhir 21-12, 21-10.
Lalu, saat babak kedua Swiss Open 2021, pasangan Leo/Daniel harus menghadapi lawan yang cukup berat yaitu unggulan 8 asal Inggris yakni Ben Lane/Sean Vendy.
Akan tetapi, ganda putra Indonesia ini berhasil melaluinya dengan baik lewat pertandingan dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-15 untuk melaju ke perempatfinal.
1. Detik-Detik Daniel Marthin 'Kerasukan' Praveen Jordan
Berbicara soal babak kedua, ada sebuah momen menarik ketika pasangan Leo/Daniel berhadapan dengan unggulan 8 Lane/Vendy, di mana Daniel Marthin 'kerasukan' Praveen Jordan, seperti dilansir dari video unggahan Instagram akun Badminton Sports.
Berawal dari servis flick pasangan Inggris yang berhasil dikembalikan dengan baik oleh Daniel Marthin, dan bola pengembaliannya itu membuat Sean Vendy mengangkat bola dan menjadi santapan nikmat untuk rekan duet Leo Carnando.
Benar saja, bola lob dari wakil Inggris dimanfaatkan oleh Daniel Marthin untuk melakukan smash kuat, yang tidak bisa dikembalikan oleh pasangan Inggris dan menambah keunggulan wakil Indonesia.
Di gim kedua hal yang sama kembali terjadi, dan kini Sean Vendy lagi yang mengangkat bola, dan tanpa berpikir panjang, Daniel Marthin pun langsung melakukan smash kuat yang kembali tidak bisa dikembalikan oleh wakil Inggris.
Aksi yang dilakukan Daniel Marthin ini pun mengingatkan pada pebulutangkis ganda campuran Indonesia yang saat ini menempati peringkat keempat dunia, yakni Praveen Jordan.
Pebulutangkis Praveen Jordan terkenal dengan smash-smash kerasnya yang sulit untuk dikembalikan oleh lawan-lawannya.
Terbukti sudah banyak pasangan yang mengakui bahwa pukulan yang diempaskan oleh rekan duet Melati Daeva Oktavianti itu selalu sulit untuk dikembalikan.