x

Profil Ribka Sugiarto/Siti Fadia, Unggulan Pertama PBSI Home Tournament

Selasa, 14 Juli 2020 18:46 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Profil Ribka Sugiarto/Siti Fadia, Unggulan Pertama PBSI Home Tournament

INDOSPORT.COM - Mengenal profil singkat Ribka Sugiarto/Siti Fadia, ganda putri Indonesia yang menjadi unggulan pertama di PBSI Home Tournament.

Pertandingan bulutangkis ganda putri di ajang Mola TV PBSI Home Tournament sendiri dipastikan akan kembali bergulir pada 15 Juli 2020 mendatang.

Pada ajang ganda putri kali ini, beberapa duel seru akan terjadi karena baik pasangan terbaik Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu tidak akan bermain bersama dan akan bermain dengan pebulutangkis lain.

Baca Juga
Baca Juga

Apriyani Rahayu bakal berpasangan dengan pemain ganda campuran yang dulunya bermain di ganda putri saat masih junior, yakni Mychelle Crhystine Bandaso. Sedangkan Greysia Polii berpasangan dengan Febby Valencia Dwijayanti.

Dari sekian banyak daftar pebulutangkis ganda putri yang ikut tampil, pasangan Ribka Sugiarto/Siti Fadia menjadi salah satu duet cukup diperhitungkan bahkan terpilih sebagai unggulan pertama di ajang ini.

Melihat dari rekam jejak Ribka Sugiarto/Siti Fadia, memang tidak salah jika keduanya masuk dalam kandidat salah satu juara di akhir kompetisi.

Pada pertandingan perdana nanti, Ribka Sugiarto/Siti Fadia akan berhadapan dengan pasangan ganda putri Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma pada hari Kamis, 16 Juli 2020 mendatang.

Demi menambah panas persaingan, berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas profil singkat dari Ribka Sugiarto/Siti Fadia yang menjadi unggulan pertama PBSI Home Tournament.

Profil
Ribka Sugiarto/Siti Fadia sendiri merupakan pebulutangkis spesialis ganda putri, yang keduanya adalah didikan dari PB Djarum dan sempat mengharumkan nama Indonesia dalam beberapa ajang.

Sebelum disatukan menjadi pasangan ganda putri, baik Ribka Sugiarto maupun Siti Fadia sama-sama bermain dengan partner berbeda dan sama-sama berhasil menjadi juara.

Ribka Sugiarto yang lebih tua setahun dari Siti Fadia, pernah menjadi partner Febriana Dwipuji Kusuma dan Jauza Fadhila Sugiarto pada tahun 2017 hingga 2018 lalu.

Bersama keduanya, Ribka Sugiarto berhasil menjuarai Asian Junior Championships serta runner up dalam ajang BWF World Junior Championships.

Sementara Siti Fadia, juga memiliki catatan tak kalah mentereng. Sebelum dipasangkan dengan Ribka Sugiarto, pebulutangkis wanita berusia 19 tahun ini sempat malang-melintang di nomor ganda mulai dari ganda putri hingga campuran.

Saat di ganda putri, dirinya pernah berpartner dengan Agatha Imanuela. Sedangkan pada ganda campuran, Siti Fadia sering bermain bersama Rehan Naufal Kusharjanto pada tahun 2017 sampai 2018.

Baca Juga
Baca Juga

Pencapaian impresifnya sebelum diduetkan dengan Ribka Sugiarto terjadi pada gelaran Asian Junior Championships dan Indonesia International tahun 2017 lalu. Saat itu, dirinya berhasil meraih medali emas pada kategori ganda campuran bersama Rehan Naufal.


1. Harapan Baru Indonesia di Ganda Putri

Ganda Putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto gagal setelah dikalahkan Ganda Putri Thailand Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong, Selasa (3/12/19).

Selain memiliki Greysia Polii/Apriyani Rahayu, kekuatan ganda putri Indonesia tampak bakal semakin kuat usai kehadiran Ribka Sugiarto/Siti Fadia.

Apalagi pasangan ganda putri muda tersebut sempat beberapa kali membuat kejutan, salah satunya dengan mengandaskan Li Wen Mei/Zheng Yu pada pertemuan di ajang Yuzu Indonesia Masters 2019.

Kala itu, Siti/Ribka berhasil menang dengan skor 21-13, 21-17. Catatan yang sangat menakjubkan, mengingat Li Wen Mei/Zheng Yu yang mereka kalahkan merupakan ganda berperingkat 10 dunia BWF.

Baca Juga
Baca Juga

Pada gelaran tersebut, Ribka Sugiarto/Siti Fadia juga berhasil keluar sebagai juara usai menumbangkan rival senegara Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta di partai final.

Berbekal catatan prestasi tersebut, mampukah Ribka Sugiarto/Siti Fadia melangkah mulus di gelaran PBSI Home Tournament kali ini dan menjadi juara? Menarik untuk dinantikan kiprah keduanya.

profilBulutangkisSiti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka SugiartoBerita BulutangkisMola TV PBSI Home Tournament

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom