x

Detik-detik Momen Praveen Jordan Kerasukan Kevin Sanjaya

Rabu, 1 April 2020 13:47 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yohanes Ishak
Berikut detik-detik momen pebulutangkis ganda campuran, Praveen Jordan kerasukan pebulutangkis Kevin Sanjaya di Kejuaraan All England 2020.

INDOSPORT.COM – Berikut detik-detik momen pebulutangkis ganda campuran, Praveen Jordan kerasukan pebulutangkis Kevin Sanjaya di Kejuaraan All England 2020.

Dilansir dari unggahan akun @ftosport.id di Instagram, momen pebulutangkis yang akrab di sapa Ucok seakan kerasukan Kevin Sanjaya terjadi saat berhadapan dengan pasangan Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) di babak semifinal All England 2020.

Dalam laga tersebut, Ucok sukses tampil apik termasuk menampilkan beberapa aksi yang kerap ditunjukan oleh Kevin Sanjaya yakni adu drive saat berhadapan dengan ganda campuran Inggris tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Praveen Jordan terlihat melakukan defense yang begitu gemilang di gim ketiga. Ia memberikan umpan silang serta jumping smash yang begitu kuat dan kerap di lakukan oleh Kevin Sanjaya saat bertanding. Hingga akhirnya membuat sang lawan mengalami kekalahan.

Momen tersebut pun mendapatkan pujian dari komentator kondang sekaligus mantan atlet bulutangkis yakni Gill Clark, yang mengatakan bahwa adu drive dengan tempo yang cepat malah memberika keunggulan bagi Praveen.

“Luar biasa. Saya sempat berpikir disaat rally tadi bahwa pasangan Inggris harus sedikit melambatkan tempo. Itu terlalu cepat dan berenergi yang mana lebih cocok untuk Praveen Jordan,” ujar Gill Clark.

Baca Juga
Baca Juga

Hingga akhirnya pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil mengunci kemenangan dalam pertandingan rubber game dengan skor 21-15, 21-23 dan 21-11 di babak semifinal All England 2020.

Tak hanya itu, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga sukses menyabet gelar juara usai mengalahkan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, lewat rubber games dengan skor 21-15, 17-21 dan 21-8 di babak final All England 2020.
 

Kevin SanjayaPraveen JordanPraveen Jordan/Melati DaevaBerita OlahragaBerita SportBerita BulutangkisAll England 2020

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom