Tampil Moncer di Chinese Taipei Open 2019, Shesar Hiren Dapat 'Hadiah' dari PBSI
INDOSPORT.COM - Perfoma pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito yang mulai menunjukkan perfoma stabil terutama di turnamen Chinese Taipei Open 2019 membuatnya diganjar 'hadiah' menarik dari PBSI.
Dilansir dari akun Twitter @BadmintonTalk, pebulutangkis tunggal putra 25 tahun tersebut untuk pertama kalinya bakal diikutsertakan di ajang Denmark Open 2019 yang termasuk dalam gelaran BWF World Tour Super 750.
Keikutsertaan Shesar tersebut termasuk partisipasinya yang pertama di ajang Super 750 dan tentunya merupakan suatu peningkatan di kariernya yang sempat mengalami penurunan perfoma beberapa waktu belakangan.
Tak hanya itu, ia juga telah memastikan diri sebagai wakil tunggal putra Indonesia satu-satunya yang masih 'bernapas' di ajang Chinese Taipei Open 2019.
Ya, Shesar berhasil revans atas Zii Jia dalam dua game langsung dengan skor akhir 21-16, 22-20 di Taipei Arena, Kamis (05/09/19) hari ini yang secara otomatis membuatnya berhak melaju ke babak perempatfinal.