x

Kerber Cetak Sejarah Buruk di Prancis Terbuka

Senin, 29 Mei 2017 06:58 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
Petenis nomor satu wanita, Angelique Kerber langsung tersingkir di babak pertama Prancis Terbuka.

Hasil mengecewakan diraih oleh Angelique Kerber. Petenis nomor satu dunia wanita tersebut secara mengejutkan langsung tersingkir di babak pertama Prancis Terbuka 2017. Praktis, itu merupakan pencapaian terburuk seorang petenis nomor satu di era milenium.

Kerber, yang mengakhiri dominasi Serena Williams di ranking tahun lalu, secara mengejutkan langsung disingkirkan oleh Ekaterina Makarova dengan skor 6-2 dan 6-2.

Makarova mengaku sangat terkejut bisa meraih kemenangan. "Well. Itu memang itu sangat luar biasa,” kata Makarova, sebagaimana diberitakan ESPN.

“Ini merupakan laga yang sangat berat. Dia merupakan petenis nomor satu dan dia petenis yang hebat. Saya tahu bahwa saya harus menang. Saya bertarung dengan penuh emosi,” sambungnya.

Kerber berhasil menjadi petenis nomor satu dunia setelah tampil luar biasa sepanjang 2016. Dia sukses memenangi Australia Open 2016 dan menjadi runner-up di Wimbledon.

“Maksud saya, di lapangan tanah liat, saya memang tidak bermain bagus, khususnya pergerakan saya. Sebab, saya tidak tahu bisa meluncur begitu bagus,” kata Kerber.

“Saya tidak tahu. Normalnya, saya bisa bergerak dengan sangat baik. Namun ketika bermain di lapangan tanah liat semua berbeda dan sulit untuk saya,” sambungnya.

Prancis TerbukaAngelique KerberEkaterina Makarova

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom