Pramudya/Yeremia Dikalahkan China, Ganda Putra Indonesia Ludes di Kumamoto Masters

Kamis, 16 November 2023 15:42 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia E. Y. Y. Rambitan di Kumamoto Masters 2023. Copyright: © PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia E. Y. Y. Rambitan di Kumamoto Masters 2023.
Ganda Putra Indonesia Habis Tak Tersisa

Kekalahan yang diterima oleh Pramudya Kusumawardana/Yeremia Yacob Rambitan membuat tidak ada wakil Indonesia yang tersisa di Kumamoto Masters 2023.

Keadaan itu tidak terlepas dari kalahnya Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya dari pasangan China lainnya, He Ji Ting/Ren Xiang Yu.

Bahkan, Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya kalah melalui straight game dari He Ji Ting.Ren Xiang Yu, 10-21 dan 17-21.

Sementara itu, dua pasangan Indonesia lainnya, yakni Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin kalah di putaran pertama.

Bagas/Fikri kalah dari pemain bulutangkis ganda putra Jepang, Akira Koga/Taichi Saito, dengan kedudukan 18-21 dan 16-21.

Sedangkan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dipaksa menyerah usai memberikan perlawanan yang berarti kepada unggulan keenam asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bertekuk lutut kepada Takuro Hoki Kobayashi, dengan skor 14-21, 21-10, dan 18-21.

Dengan demikian, ganda putra Indonesia nirgelar dalam dua turnamen yang digelar BWF, termasuk pada Kumamoto Masters 2023.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sedangkan, turnamen lain yang gagal dimenangkan oleh ganda putra Indonesia adalah Korea Masters 2023, mengingat Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya sebagai satu-satunya wakil tumbang di 16 besar.

Catatan terbaik ganda putra Indonesia adalah di French Open 2023, kala Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menjadi runner-up.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom