INDOSPORT.COM – PBSI berjanji Anthony Ginting dkk bakal tampil beda di nomor perorangan bulutangkis Asian Games 2022. Benarkah tidak harapan palsu lagi?
Setelah gagal di nomor beregu, tim bulutangkis Indonesia akan kembali beraksi di nomor perorangan Asian Games 2022 yang digelar mulai Senin (2/10/23).
PBSI sendiri memang banyak mendapat kritikan usai tim beregu putra dan putri kandas di perempat final Asian Games 2022.
Tim putra yang berstatus unggulan pertama paling mencuri perhatian usai dikalahkan Korea Selatan dengan skor 1-3 di perempat final.
Satu-satunya poin Indonesia kala itu berhasil diamankan oleh Anthony Ginting yang berhasil mengalahkan Jeon Hyeok-jin dalam 2 gim.
Sementara itu, PBSI melalui Kabid Binpres Rionny Mainaky mengungkapkan wakil tim bulutangkis Indonesia akan tampil beda di nomor perorangan kali ini.
“Masih ada nomor perorangan yang dipertandingkan. Fokus saya dan tim pelatih sekarang adalah bagaimana mengembalikan mood,” kata Rionny Mainaky dalam rilis PBSI.
“Kami mau mereka jangan terlalu lama down-nya, bangkit dan kembali siap. Di sisa dua hari ini, kami akan maksimalkan latihan. Membenahi teknis maupun non teknis,” sambungnya.
“Terutama yang tadi bagaimana mengatasi kelengahan, ragu-ragu yang tiba-tiba muncul karena beberapa kali melakukan kesalahan sendiri. Mencari solusi bagaimana bisa cepat kembali fokus dan yakinnya,” sambungnya.
Sementara itu, sektor tunggal putra yang berisikan Anthony Ginting dan Jonatan Christie diprediksi bakal menjadi andalan untuk menyabet medali emas Asian Games 2022.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom