Ketika Ahsan/Hendra Lebih Tua dari Juara Dunia Senior, Makin Ambisius ke Eropa

Minggu, 17 September 2023 10:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Hong Kong Open 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Hong Kong Open 2023. (Foto: PBSI)
Ahsan/Hendra Bidik Denmark Open dan French Open

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan gugur di semifinal Hong Kong Open 2023, saat menghadapi Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen asal Denmark, Sabtu (16/09/23).

Pasangan berjuluk The Daddies itu mengaku puas dengan permainan mereka, tetapi juga ada evaluasi yang harus mereka benahi jika ingin tampil lebih baik lagi di turnamen BWF.

"Hari ini kami kalah di bola satu dan duanya. Servis dan pembukaan bolanya mereka lebih bagus," ungkap Hendra Setiawan selepas pertandingan semifinal Hong Kong Open.

"Sayang memang di game pertama kami tak bisa menyelesaikan (dengan baik). Banyak melakukan kesalahan, tapi sudah terjadi," timpal Mohammad Ahsan.

"Mereka dibanding pertemuan-pertemuan sebelumnya, hari ini bermain lebih rapi. Bola no lob-nya kalau dulu mudah tembus, kali ini sudah bisa balik menekan," lanjut Ahsan.

Namun, ini bukanlah akhir dari perjuangan Mohammad Ahsan/Hendra Hendra. Mereka akan berlatih lagi dan berjuang di tur Eropa, yakni Denmark Open dan French Open 2023.

"Tapi tetap hasil ini merupakan hal yang baik bagi kami. Sudah lama tidak ke semifinal, ini jadi motivasi buat tur Eropa nanti. Semoga bisa lebih baik hasilnya," pungkas Hendra.

Dengan kekalahan Ahsan/Hendra ini, maka Indonesia hanya mengirim tiga wakilnya di final Hong Kong Open 2023. Sektor ganda putra diwakili Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara sektor tunggal putra ada Jonatan Christie, dan tiket final sektor ganda putri Hong Kong Open 2023 berhasil diraih oleh Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Babak final Hong Kong Open 2023 akan dihelat di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Minggu (17/09/23), mulai pukul 13.00 WIB, siaran langsung di INews TV dan live streaming di BWF TV.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom