INDOSPORT.COM - Rumor pelatih kepala ganda putra bulutangkis PBSI, Herry Iman Pierngadi, akan mendapat tugas baru di sektor ganda campuran mengejutkan berbagai pihak termasuk komentator BWF, Steen Pedersen.
Kabar mengejutkan datang dari Herry Iman Pierngadi. Sosok yang selama ini lekat dengan jabatan pelatih ganda putra PBSI tersebut dirumorkan akan meninggalkan posisinya.
Jurnalis olahraga @ainurrohman di akun media sosial Twitter-nya secara tidak resmi mengonfirmasi rumor tersebut dengan menyebut bahwa PBSI akan lakukan perombakan pelatih.
Salah satunya, Herry IP akan digeser dari sektor ganda putra ke ganda campuran dengan didampingi oleh Amon Santoso yang sebelumnya sendirian menangani Rinov/Pitha dkk
Steen Pedersen, sang komentator BWF itu menumpahkan rasa terkejutnya soal kabar Herry IP tak akan lagi menangani sektor ganda putra melalui akun Twitter.
“(Berita) ini…. saya tidak tahu harus mengatakan apa, benar-benar terkejut,” tutur Steen Pedersen yang juga merupakan mantan pebulutangkis Denmark tersebut.
Unggahan Steen Pedersen ini pun tak pelak membuat dunia bulutangkis baik di Indonesia maupun di luar negeri sama terkejutnya.
This is …. I don’t know what to say, really 😳😳😳 Shocked! https://t.co/85KJNVRxtO
— Steen Pedersen, Badminton (@steenschleicher) August 30, 2023
Pasalnya, Herry IP dianggap sebagai salah satu pelatih legendaris Indonesia yang pernah membawa sektor ganda putra mendunia pada zamannya.
Salah satunya, Herry IP pernah mengawal Kevin Sanjaya/Marcus Gideon bertakhta di ranking 1 BWF selama lima tahun antara 2017 hingga 2022.
Namun, PBSI sampai saat ini belum merilis pernyataan resmi soal perombakan susunan pelatih yang ada di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur itu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom