Fajar/Rian Bungkam Pasangan Rujuk Malaysia dan Lolos ke Semifinal Korea Open

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk pertama kalinya dalam empat turnamen terakhir akhirnya bisa mengamankan tiket ke semifinal turnamen BWF World Tour.
Sejak memenangkan gelar All England 2023, pencapaian Fajar/Rian paling jauh hanyalah perempat final yang diraih di ajang Spain Masters pada Maret lalu dan Indonesia Open pada Juni lalu.
Selanjutnya, Fajar/Rian akan menghadapi salah satu dari Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi dari Jepang atau atau tuan rumah Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae di semifinal Korea Open 2023, Sabtu (22/07/23).
Masih dinantikan siapa yang akan menjadi lawan Fajar/Rian berikutnya. Pasalnya, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi dan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae memiliki kans yang sama menuju semifinal Korea Open.
Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi sebelumnya secara mengejutkan mampu menyingkirkan ganda putra peringkat 4 BWF, Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak 16 besar.
Sedangkan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae melaju ke perempat final Korea Open usai menaklukkan rekan senegaranya Jin Yong/Na Sung-seung.
Jika Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi mampu mengalahkan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, Fajar/Rian tentunya punya modal keunggulan secara head to head.
Sebab pertemuan pertama Fajar/Rian melawan ganda putra peringkat 34 dunia ini berhasil dimenangkan Fajar/Rian di ajang Thailand Open 2022.
Tetapi jika Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae yang lolos ke semifinal maka ini bakal jadi alarm Fajar/Rian yang bertekad menambah koleksi gelarnya yang ketiga musim ini.
Pasalnya, rekor head to head Fajar/Rian dan Kang/Seo sama kuat 2-2 dengan pertemuan terakhir dimenangkan pasangan Korea itu di ajang Malaysia Masters 2023.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom