Tampil Mesra Usai Kandas di Canada Open, Ahsan/Hendra Malah "Dikeramasi" Sang Istri

Senin, 10 Juli 2023 11:30 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Rabu (14/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Mohamad Ahsan/Hendra Setiawan pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Rabu (14/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ujian Berat Ahsan/Hendra

Ganda putra veteran Indonesia yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu yang menuai sorotan penggemar bulutangkis atau badminton lovers.

The Daddies yang sempat gemilang di usia senior dengan pernah bertengger di peringkat 2 di ranking BWF itu terlihat mengalami penurunan performa.

Pada musim 2023, Ahsan/Hendra sempat tampil gemilang dengan keluar sebagai runner-up di All England usai dikalahkan rekan senegara, Fajar/Rian di final.

Namun, setelah itu, capaian terbaik mereka hanya sampai babak perempat final saja yakni di Kejuaraan Asia, Malaysia Masters dan Canada Open.

Dengan performa tersebut, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus melakoni ujian berat kekonsistenan bersaing dengan ganda putra Indonesia lainnya di kualifikasi Olimpiade Paris.

Bukan tanpa sebab, Ahsan/Hendra saat ini jauh berada di posisi ke-26 kualifikasi Olimpiade Paris 2024 atau yang disebut dengan klasemen Race to Paris.

The Daddies sendiri berada di posisi kelima untuk ganda putra Indonesia di bawah Leo/Daniel, Pramudya/Yeremia, Bagas/Fikri dan Kevin/Marcus.

Namun, kesempatan Ahsan/Hendra masih terbuka lebar. Pasalnya, turnamen bulutangkis kualifikasi Olimpiade Paris berlangsung hingga April 2024 mendatang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Akan tetapi, dengan performa yang kurang maksimal dalam beberapa turnamen terakhir bisa menjadi ancaman bagi ganda putra peringkat 7 di ranking BWF itu.

Pasalnya, hanya ada dua wakil di masing-masing sektor pada setiap tim yang dapat berlaga di Olimpiade Paris 2024. Ganda putra Indonesia sendiri di posisi teratas, ada Leo/Daniel dan Pramudya/Yeremia.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom