Kabar Mads Conrad, MD Denmark yang Pernah Sebut Kevin Sanjaya Tak Pantas Jadi Contoh Anak Muda

Minggu, 9 Juli 2023 18:30 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Jean-Francois Monier/AFP via Getty Images
Kabar Terkini Mads Conrad-Petersen, eks rival sengit Kevin/Marcus. Copyright: © Jean-Francois Monier/AFP via Getty Images
Kabar Terkini Mads Conrad-Petersen, eks rival sengit Kevin/Marcus.
Kabar Terkini Mads Conrad-Petersen

Sempat terlibat drama panas dengan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon saat sama-sama merajut karier di ranking BWF, kabar Mads Conrads-Petersen pun menjadi sebuah pertanyaan.

Apalagi dia menjadi jarang tersorot usai memutuskan gantung raket usai Piala Thomas 2020, dan Mathias Boe jadi partner terakhirnya.

Mads Conrad-Petersen saat itu memutuskan gantung raket bahkan saat partnernya, Mads Pieler Kolding, masih memutuskan untuk terus berkarier.

Kini beberapa tahun setelah dirinya pensiun, Mads Conrad-Petersen menunjukkan transformasi luar biasa dalam kehidupannya.

Dilansir dari bio instagramnya, Mads Conrad-Petersen diketahui menjadi pelatih bagi ganda putra Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.

Di feed instagramnya, beberapa momen juga diunggah saat eks rival Kevin Sanjaya/Marcus Gideon itu sedang menunjukkan rutinitas melatih Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.

Memang beberapa legenda bulutangkis selain Mads Conrad-Petersen juga menjalani karier sebagai pelatih freelance di negara lain untuk beberapa pemain.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Seperti  legenda Denmark Christinna Pedersen yang didapuk sebagai pelatih untuk ganda putri dan ganda campuran Jerman, Isabel Lohau.

Selain menjadi pelatih Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, sosok Mads Conrad-Petersen juga diketahui menjadi pelatih di Hillerod Badminton Club.

Hillerod Badminton Club adalah salah satu akademi di Denmark yang didirikan untuk mewadahi anak-anak muda hingga dewasa untuk belajar bulutangkis.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom