INDOSPORT.COM – Ihsan Maulana Mustofa yang dikenal sebagai mantan wonderkid PBSI kini memutuskan untuk hijrah menjadi seorang pelatih bulutangkis.
Siapa yang tak kenal dengan Ihsan Maulana Mustofa, salah satu mantan pemain tunggal putra terbaik yang dimiliki oleh Indonesia.
PBSI sendiri sempat memiliki tiga pebulutangkis andalan yang kerap disebut JoSanTing, alias Jonatan Christie, Ihsan Maulana dan Anthony Ginting yang telah mencetak prestasi membanggakan.
Ihsan Maulana yang dibesarkan oleh PB Djarum sejak 2010 sempat meraih medali perunggu di Kejuaraan Dunia Junior 2013, yang digelar di Bangkok, Thailand.
Pada era BWF Grand Prix telah meraih tiga kali runner-up, serta satu gelar juara dan satu runner-up di BWF World Tour.
Ihsan juga menjadi bagian dari skuat Indonesia kala meraih medali perunggu di ajang Piala Sudirman 2015 di Dongguan, China.
Ia juga pernah berkontribusi untuk negara, karena pernah menjadi pahlawan kemenangan Indonesia di nomor beregu pada ajang SEA Games 2015 dan 2017.
Namun karier Ihsan sebagai pebulutangkis profesional tidak berjalan lama seperti kedua sahabatnya yakni Jonatan Christie dan Anthony Ginting.
Pasalnya, Ihsan memutuskan untuk hijrah menjadi seorang pelatih bulutangkis. Tak tanggung-tanggung, meski masih muda yakni berusia 27 tahun, ia sudah pernah melatih di luar negeri.
Ihsan Maulana Mustofa sendiri pernah menjadi pelatih di luar negeri, tepatnya di Kanada sebelum akhirnya kembali ke Indonesia.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom