Hasil Malaysia Masters: Nyaris Keok dari Non-Unggulan, Jonatan Lolos 16 Besar

Rabu, 24 Mei 2023 16:43 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Hasil pertandingan bulutangkis Malaysia Masters 2023 antara Jonatan Christie vs Chi Yu Jen, dimenangkan oleh tunggal putra Indonesia. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Hasil pertandingan bulutangkis Malaysia Masters 2023 antara Jonatan Christie vs Chi Yu Jen, dimenangkan oleh tunggal putra Indonesia. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Hasil pertandingan bulutangkis Malaysia Masters 2023 antara Jonatan Christie vs Chi Yu Jen, dimenangkan oleh tunggal putra Indonesia dengan susah payah.

Bertanding di Axiata Arena pada Rabu (24/05/23), Jonatan Christie susah payah mengalahkan pemain non-unggulan asal Chinese Taipei dengan skor akhir 16-21, 21-18, 21-16.

Sebagai informasi, Malaysia Masters 2023 menjadi pertemuan pertama bagi kedua pebulu tangkis tersebut, di mana Jonatan Christie lebih unggul karena statusnya unggulan ketiga.

Sempat tertinggal pada set pertama, tetapi Jonatan Christie memperlihatkan mental bermainnya pada dua set berikutnya untuk menang dan lolos ke babak 16 besar.

Di babak 16 besar Malaysia Masters 2023, akan bertemu dengan pemenang antara Kenta Nishimoto  (Jepang) atau Ng Tze Yong (Malaysia).

Merunut dari jalannya pertandingan, Jonatan Christie mengawali set pertama dengan cukup baik. Tiga angka pertama diraih membuat dirinya unggul 3-1 atas Chi  Yu Jen.

Namun, kedudukan Jonatan dikejar dengan mudahnya hingga membuat skor sama kuat 4-4. Pemain Taipei berbalik unggul menjadi 7-8 sebelum akhirnya unggul di interval gim pertama 8-11.

Usai turun minum, Jonatan meraih tiga angka beruntun untuk menyamakan skor 11-11. Jonatan sempat berbalik unggul  12-11, tetapi permainan kembali direbut Chi Yu Jen.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sampai di angka 14-17, permainan Jonatan Christie justru tidak berkembang. Dia sering mati sendiri, dengan beberapa pukulan membuatnya tertinggal jauh.

Jonatan lagi-lagi lakukan kesalahan sendiri. Hal ini dimanfaatkan oleh Chi Yu Jen meraih angka beruntun untuk mencapai matchpoint lebih dulu di angka 15-20.

Jonatan masih menjaga harapan untuk mengejar, tetapi posisinya justru kembali tak berkutik dan akhirnya kalah di set pertama dengan skor 16-21.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom