3 Mantan Pemain dan Pelatih Bulutangkis Indonesia yang Tolak Tawaran Melatih di Luar Negeri

Sabtu, 4 Maret 2023 14:59 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Isman Fadil
© Alfia Fadilla/INDOSPORT
Ditanya kabar Mia Audina, Christian Hadinata ikut geleng kepala. Copyright: © Alfia Fadilla/INDOSPORT
Ditanya kabar Mia Audina, Christian Hadinata ikut geleng kepala.
Christian Hadinata

Christian Hadinata, mantan pemain ganda putra dan ganda campuran legendaris Indonesia, juga mengakui jika dirinya pernah ditawari untuk melatih di luar negeri tetapi ditolaknya.

Alasannya adalah rasa nasionalisme yang tinggi, di mana dirinya ingin berprestasi tidak hanya sebagai pemain, tetapi juga sebagai pelatih Indonesia. Hal ini dilakukannya karena terinspirasi dari Franz Beckenbauer, pesepak bola legendaris asal Jerman.

Beckenbauer sendiri adalah salah satu pesepak bola tersukses di Jerman. Saat jadi pemain, dia sukses menjuarai Piala Dunia 1974. Tetapi ketika sudah jadi pelatih, dia membawa Jerman juara Piala Dunia 1990.

"Pele dan (Gerd) Muller itu pemain hebat tetapi tidak melatih. (Diego) Maradona juga luar biasa, sempat jadi pelatih tapi belum berhasil. Itulah saya bilang idola saya Franz Beckenbauer karena semuanya lengkap. Saya ingin meniru seperti dia itu," tuturnya kepada Historia.

Karena hal itulah dia menolak melatih di luar negeri. "Alasannya sarat ikatan emosi karena bulutangkis Indonesia sudah menjadikan dirinya menjadi juara dan setelah usai jadi pemain, ingin membalas kebaikan itu," pungkas pria 73 tahun tersebut.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom