INDOSPORT.COM – Tim bulutangkis Indonesia fokus adaptasi lapangan dan latihan ringan jelang BWF World Tour Finals 2022.
Turnamen penutup musim BWF World Tour Finals 2022 akan kembali digelar pada 7-11 Desember mendatang di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand.
Beberapa atlet bulutangkis terbaik yang terkualifikasi melalui poin Race to World Tour Finals 2022 akan bertanding di ajang akhir musim ini.
Sebanyak delapan pemain di setiap sektor akan memperebutkan podium tertinggi di BWF World Tour Finals 2022 serta memperebutkan hadiah sebesar 1,5 juta dollar atau setara dengan Rp21,4 miliar.
Jelang bergulirnya turnamen pada Rabu (07/12/22) mendatang, tim bulutangkis Indonesia telah melakukan sejumlah latihan ringan dan adaptasi lapangan.
Tujuh wakil Indonesia bergantian menggunakan dua lapangan yang tersedia dengan durasi waktu 30-60 menit. Ganda putra memulai latihan lebih dulu diikuti tunggal putri, tunggal putra, ganda putri dan ganda campuran.
Sementara itu, Rionny Mainaky selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi mengungkapkan latihan kali ini menjadi ajang adaptasi lapangan bagi tim Indonesia serta mengembalikan kontrol pukulan.
“Hari ini kita menggelar latihan untuk adaptasi lapangan pertandingan dan mengembalikan kontrol pukulan. Puji Tuhan semua dalam kondisi yang bagus dan sehat,” ungkap Rionny Minaky.
“Waktunya memang tidak lama tapi saya rasa tadi mereka berlatih dengan efektif dan cukup untuk hari pertama ini,” sambungnya.
Sementara itu, Nimibutr Arena belum sepenuhnya rampung jelang BWF World Tour Finals 2022. Sejumlah persiapan masih dilakukan pihak penyelenggara agar turnamen ini dapat terlaksana dengan maksimal.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom