Jadwal Semifinal Vietnam Open: Dejan/Gloria Perang Saudara, Kans Rehan/Lisa ke Final

Sabtu, 1 Oktober 2022 06:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal/Lisa Ayu di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal/Lisa Ayu di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Foto: PBSI

INDOSPORT.COM - Berikut adalah jadwal semifinal Vietnam Open 2022, hari ini, Sabtu (1/10/22). Dejan/Gloria menghadapi perang saudara, dan berpeluang bertemu Rehan/Lisa di final.

Berlangsung di Nguyen Du Stadium, babak semifinal akan dibuka oleh Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menghadapi Lui Lok Lok/Ng Wing Yung dari Hong Kong.

Kemudian, tersaji perang saudara ganda campuran, antara Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.

Mengingat Dejan/Gloria baru-baru ini sukses menjuarai Indonesia International Series 2022, maka pasangan jebolan PB Djarum ini lebih diunggulkan menuju final.

Namun, Zachariah/Hediana atau yang akrab disapa Zacha/Bela, sampai saat ini masih menjadi atlet Pelatnas. Tentu cukup sulit menjegal anak didik Nova Widianto itu.

Sementara pasangan yang tengah naik daun, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menghadapi ganda campuran asal India, yakni Rohan Kapoor/Reddy Sikki.

Rehan/Lisa berhasil mencapai babak semifinal ini, setelah sebelumnya sukses menjegal senior mereka, yaitu Moh. Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti.

Jika Rehan/Lisa sukses menaklukkan wakil India, maka akan tersaji All Indonesia Final di sektor ganda campuran Vietnam Open.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Satu wakil Indonesia lainnya yang akan berjuang di semifinal Vietnam Open 2022 ialah sektor ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani.

Sabar/Reza akan menghadapi salah satu pasangan ganda yang cukup menjanjikan di awal kedatangannya, pasangan muda asal China, yakni Ren Xiang Yu/Tan Qiang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom