Kejuaraan Dunia 2022: Tiba di Jepang, Tim Bulutangkis Indonesia Langsung Diminta Lakukan Hal Ini
“Puji Tuhan, tim sudah tiba dengan selamat di Tokyo. Kondisi anak-anak dalam keadaan baik dan bersemangat. Hanya memang cukup melelahkan karena tadi kita penerbangan pagi jam enam dan baru tiba di sini sekitar jam tujuh malam,” kata Rionny Mainaky,
“Tim sudah melakukan tes PCR di Tanah Air dua hari sebelum keberangkatan dan setibanya di sini kita PCR lagi. Ini merupakan syarat dari panitia pelaksana mengingat di Jepang angka penyebaran Covid-19 masih cukup tinggi,” lanjutnya.
Lebih lanjut Rionny juga menyampaikan bahwa hari ini para atlet tidak diberikan program latihan apapun. Pemulihan kondisi dengan makan dan istirahat yang cukup menjadi fokusnya.
“Dengan demikian hari ini saya dan tim pelatih tidak memberikan program latihan apapun. Para atlet saya minta untuk makan yang bagus dan tidur yang cukup saja untuk mengembalikan kondisi tubuh yang kurang istirahat,” jelas Rionny.
“Jadi saya harap besok kondisi mereka sudah kembali fit dan prima untuk siap menjalani latihan,” tutup Rionny.
Sebelumnya, para pebulu tangkis telah melakukan persiapan di Indonesia, termasuk sektor ganda campuran.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom