INDOSPORT.COM - Sukses menjuarai Malaysia Open 2022 sebelumnya adalah hal yang tidak bisa dibayangkan oleh Apriyani Rahayu meski punya pasangan bertalenta dalam diri Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Pasalnya ia merasa tidak percaya diri usai tandem lamanya, Greysia Polii, memutuskan pensiun daru bulu tangkis beberapa waktu lalu di usia 34 tahun.
Greysia/Apriyani memang salah satu ganda putri terbaik Indonesia di era terkini mengingat keduanya sukses meraih banyak gelar di berbagai level kompetisi.
Prestasi puncak keduanya yang sempat menjadi ganda putri terbaik ketiga dunia itu adalah kalah meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 silam.
Sayangnya kebersamaan Greysia dan Apriyani harus usai ketika nama pertama memutuskan untuk gantung raket demi lebih fokus dengan keluarganya.
Apriyani kemudian dipasangkan dengan Fadia yang tiga tahun lebih muda untuk terus berkiprah di ganda putri. Sempat ada skeptis untuk bisa mengulangi sukses bersama Greysia namun kini semuanya terbukti salah.
Apriyani/Fadia langsung bisa memenangkan medali emas di SEA Games perdana mereka bersamadi Vietnam tahun lalu. Kemudian mereka juga mampu menjadi runner-up di Indonesia Masters 2022.
Juara Malaysia Open 2022 jadi raihan terbaru Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan kemenangan tersebut terasa semakin manis karena mereka sukses menumbangkan banyak ganda sepuluh besar dunia dalam prosesnya.
Greysia Polii diakui Apriyani sebagai inspirasinya. Bahkan ia mengaku akan menjadi mentor yang baik bagi Fadia dengan bekal pengalamannya bersama sang legenda.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom