Leo/Daniel Akui Sempat Kesulitan Tikung Ganda Putra Inggris di Indonesia Masters 2022
Lebih lanjut Leo/Daniel mengaku, mereka terlambat panas di laga kali ini. Keduanya pun harus merelakan game pertama dengan skor 10-21.
Beruntung saat memasuki game kedua dan ketiga, Leo/Daniel berhasil bangkit dan menikung wakil Inggris hingga memastikan kemenangan di babak pertama.
“Tadi mainnya game pertama kaya telat panas terus malah mati sendiri, jadi evaluasinya besok dari pertama harus lebih siap lagi,” tambah Daniel Marthin.
“Kesulitannya dari diri sendiri, kalau lawan sudah pernah ketemu jadi sudah mempelajari,” tukas Leo.
Meski berhasil meraih kemenangan di babak pertama, namun Leo/Daniel tak bisa berpuas diri begitu saja. Sebab, di babak kedua The Babies bakal menghadapi lawan sulit.
Yakni pemenangan antara dua wakil Malaysia yang belum bertanding, antara unggulan empat, Aaron Chia/Soh Wooi Yik vs Tan Kiang Meng/Tan Wee Kiong.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom