Mengenal Padepokan Dubai, Rahasia Moncer Viktor Axelsen, Loh Kean Yew Hingga Lakshya Sen

Kamis, 19 Mei 2022 18:14 WIB
Penulis: Agung Wicaksono | Editor: Juni Adi
© Robertus Pudyanto/Getty Images
Pebulutangkis India yang sempat buat ketar-ketir Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2020 Copyright: © Robertus Pudyanto/Getty Images
Pebulutangkis India yang sempat buat ketar-ketir Indonesia di Badminton Asia Team Championships 2020
Padepokan Dubai Undang Pebulutangkis Elit Dunia

Keputusan Viktor Axelsen berpindah ke Dubai, Uni Emirat Arab ternyata diikuti beberapa pebulutangkis yang masuk jajaran elit Dunia, termasuk tiga nama besar lain yang masuk 10 besar terbaik saat ini.

Tentu ini merupakan salah satu bukti bahwa model pelatihan yang dilakukan Axelsen berjalan dengan sangat baik. hingga dapat mengundah beberapa rekan sejawatnya untuk ikut latihan di Dubai.

Sebagai informasi, 'Padepokan Dubai' merupakan julukan yang diberikan oleh fans bulutangkis asal Indonesia. Hal ini telah ramai dan menjadi perbincangan usai Axelsen memutuskan pindah dan mengundang atlet lain untuk berlatih bersama.

Sebut saja tunggal putra asal Singapura, Loh Kean Yew yang juga ikut merapat dan sama-sama melakukan pelatihan terpusat di NAS Sports Complex. Pengalaman Axelsen ditengarai jadi salah satu alasan para atlet ikut bergabung.

Mereka tentu ingin merasakan pola latihan dari pebulutangkis nomor satu Dunia saat ini. Kendati demikain, sikap kesatria Axelsen yang tak pelit berbagi tentu patut diapresiasi oleh banyak pihak.

Dari beberapa atlet bulutangkis yang ikut serta di Padepokan Dubai, nama-nama beken seperti Loh Kean Yew hingga Lakshya Sen dapat menarik perhatian berbagai pihak.

Sebab, setelah menetap dan ikut berlatih di Padepokan Dubai, keempat pebulutangksi ini berhasil tampil apik. Peningkatan penampilan mereka benar-benar terlihat terlebih usai gelaran Piala Thomas dan Uber lalu.

Nama pebulutangkis tunggal India, Lakshya Ken tentu jadi yang terbaik, pasalnya dia berhasil meraih gelar Piala Thomas dengan negaranya setelah menang telak atas Indonesia dengan skor 3-0.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Bahkan dalam prediksi peringkat Dunia BWF terbaru, di sektor tunggal putra setidaknya ada tiga pebulutangkis lulusan 'Padepokan Dubai' yang berhasil bertengger di empat besar Dunia.

Di urutan pertama ada Viktor Axelsen, kemudian disusul tunggal putra asal India, Lakshya Sen diperingkat ketiga kemudian diikuti Loh Kean Yew yang merangsek ke posisi empat Dunia.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom