Hasil Semifinal SEA Games: Bobby Setiabudi Tumbang di Game 5, Indonesia Gagal ke Final

Selasa, 17 Mei 2022 19:42 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© PP PBSI
Pebulutangkis Indonesia, Bobby Setiabudi Copyright: © PP PBSI
Pebulutangkis Indonesia, Bobby Setiabudi
Keok di Game Kedua

Memasuki game kedua, Bobby Setiabudi juga masih bisa menjaga agar tidak tertinggal skor terlalu jauh dari Panitchapon Teeraratsakul.

Kekalahan di game pertama seolah tidak menurunkan mentalnya. Namun sayang, minimnya pengalaman Bobby di multievent sekelas SEA Games membuatnya gugup.

Sempat mengimbangi di angka 17-17, Bobby Setiabudi akhirnya tersisih dan menutup game kedua dengan skor 19-21.

Dengan demikian, Indonesia kalah 2-3 dari Thailand, sehingga gagal melaju ke final. Hasil ini sekaligus menutup peluang Indonesia untuk mewujudkan target medai emas.

Namun, masih ada kesempatan bagi Bobby Setiabudi dkk untuk meraih medali perunggu, Rabu (18/5/22) besok. Berikut adalah hasil pertandingan semifinal SEA Games 2021 antara Indonesia vs Thailand:

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kunlavut Vitidsarn 14-21,14-21

Pramudya Kusumawardana/Yeremia EYY Rambitan vs Chaloempon C/Nanthakarn Y 21-16, 12-21, 21-16

Christian Adinata vs Sitthikom Thammasin 11-21, 12-21

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul 21-8, 21-13

Bobby Setiabudi vs Panitchapon Teeraratsakul 18-21, 19-21

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom