INDOSPORT.COM – Petenis Ashleigh Barty hinga Emma Raducanu masuk nominasi ajang penghargaan tertinggi insan-insan olahraga dunia bertajuk Laureus World Sports Awards 2022.
Diketahui, pada Rabu (02/02/22), para nominasi Laureus World Sports Awards 2022 resmi diumumkan. Ada tujuh kategori 7 daftar nominasi yang dipilih panel beranggotakan 1300 jurnalis olahraga dunia.
Setelah diumumkan, malam penghargaan nantinya akan berlangsung pada April 2022 mendatang. Menariknya, cabang olahraga tenis masih menjadi menjadi kandidat favorit untuk juara.
Para petenis yang masuk nominasi adalah Novak Djokovic, Daniil Medvedev, Ashleigh Barty, Emma Raducanu, serta atlet para-tenis yakni Shingo Kunieda.
Pada sektor olahragawan putri atau World Sportswoman of the Year, Ashleigh Barty yang baru menjuarai Australian Open 2022, menjadi kandidat terkuat untuk memenangkan penghargaan.
Petenis ranking satu dunia itu akan bersaing dengan Allyson Felix (atletik), Katie Ledecky (renang), Emma McKeon (renang), Alexia Putellas (Sepak bola), dan Elaine Thompsen –Herah (atletik).
Sementara juara US Open 2022 yakni Emma Raducanu telah dinominasikan untuk kategori atlet dengan gebrakan terbaik atau Laureus World Breakthrough of the Year.
Nantinya, Emma Raducanu akan bersaing dengan Neeraj Chopra (atletik), Daniil Medvedev (tenis), Pedri (sepak bola), Yulimar Rojas (atletik), dan Ariarne Titmus (renang).
Selain Novak Djokovic yang telah menyabet 4 kali Laureus World Sports Awards, petenis Roger Federer pun menjadi yang terbanyak sebagai daftar penerima penghargaan serupa.
Roger Federer telah menyabet lima kali Laureus World Sport Awards. Bisa jadi petenis putri seperti Ashleigh Barty dan Emma Raducanu memenangkan gelar mereka di ajang ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom