INDOSPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, memuji kesuksesan PBSI dalam menggelar Indonesia Badminton Festival 2021, namun netizen justru ingatkan soal bonus Thomas Cup.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, hadir di The Westin Resort, Nusa Dua, Rabu (1/12/21), untuk melihat penyelenggaraan Indonesia Badminton Festival 2021.
Zainudin Amali juga memantau protokol kesehatan atau prokes yang diberlakukan selama Indonesia Masters dan Open, serta HSBC BWF World Tour Finals 2021.
Dikutip dari rilis PBSI, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali memberikan apresiasi dan pujian kepada penyelenggaraan Indonesia Badminton Festival (IBF) 2021 yang berlangsung di Bali dari 16 November-5 Desember 2021.
Diketahui Indonesia Badminton Festival (IBF) 2021 menerapkan sistem gelembung di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali dan selalu menggelar tes Covid-19 secara berkala.
"Kehadiran saya ke sini untuk melihat bagaimana penerapan protokol kesehatan yang dilakukan. Saya melihat ke sini bahwa protokol kesehatan berjalan dengan sangat luar biasa baiknya," tutur Zainudin Amali.
"Para atlet tidak hanya karantina di sini tetapi juga bisa menikmati fasilitas yang ada, sehingga mereka tidak stres," imbuhnya.
Selain memuji protokol kesehatan yang diterapkan di ajang IBF 2021, Menpora Amali juga memberikan pujian bagaimana proses pengambilan sampel doping yang dilakukan.
"PBSI saat ini menjadi contoh. Semua cabang olahraga yang ingin menyelenggarakan event harus banyak berdiskusi dengan PBSI. Mulai dari protokol kesehatan hingga pengambilan sampel doping di sini sangat bagus sekali," pungkas Amali.
Kehadiran Zainudin Amali di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (1/12/21), rupanya disoroti para fans bulutangkis.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom