INDOSPORT.COM – Pebulutangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, masih mampu tersenyum lepas meski dirinya memilih retired di Indonesia Masters 2021. Senyumnya itu membuat netizen terharu.
Sebelumnya, Lee Zii Jia yang sempat diragukan kebugaran fisiknya memastikan akan ambil bagian di Indonesia Masters 2021 yang berlangsung dari tanggal 16-21 November, di Nusa Dua, Bali.
Lee Zii Jia pun menghadapi pemain Denmark, Rasmus Gemke, di babak 32 Indonesia Masters yang dihelat di Bali International Convention Centre,.
Sayang, Zii Jia tidak bisa menuntaskan pertandingan ini sampai akhir. Pasalnya, dia memilih retired ketika laga baru berjalan 13 menit.
Alhasil, Rasmus Gemke dinyatakan menang dengan keunggulan di set pertama 11-9. Dirinya berhak melaju ke babak 16 besar turnamen Super 750 ini.
Keputusan Lee Zii Jia mundur di putaran awal Indonesia Masters 2021 membuat seorang netizen di Twitter terharu.
Pasalnya, pebulutangkis 23 tahun itu masih bisa tersenyum lepas meski dirinya dinyatakan kalah.
Berdasarkan pengakuannya, Lee Zii Jia memutuskan retired karena mengalami cedera punggung. Selain itu, dia juga merasa lelah di sekujur tubuhnya.
"𝙄𝙩'𝙨 𝙣𝙤𝙩 𝙟𝙪𝙨𝙩 𝙢𝙮 𝙗𝙖𝙘𝙠 𝙞𝙣𝙟𝙪𝙧𝙮, 𝙢𝙮 𝙬𝙝𝙤𝙡𝙚 𝙗𝙤𝙙𝙮 𝙞𝙨 𝙩𝙞𝙧𝙚𝙙."
— BWF (@bwfmedia) November 16, 2021
Lee Zii Jia 🇲🇾 retires from his match against Rasmus Gemke 🇩🇰 after 13 minutes.
We wish Lee a speedy recovery.#IndonesiaMasters2021 #BWFWorldTour
📸 @badmintonphoto https://t.co/pyWDH5mWSu pic.twitter.com/TyrorzL8XV
“Saya masih merasa sakit di bagian punggung. Kondisi saya saat ini masih 60 persen sehingga tidak bisa melanjutkan pertandingan,” kata Lee Zii Jia dalam rilis resmi BWF.
“Ini bukan hanya cedera punggung, tetapi seluruh tubuh saya juga lelah,” imbuh Lee Zii Jia.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom