18.1K
Tony Gunawan Soroti Pasangan Baru di Piala Thomas: Ahsan/Daniel Kurang Hoki
© Nick Laham/Getty Images

Mantan pebulutangkis Amerika Serikat kelahiran Indonesia Tony Gunawan.
Dukung Penuh
Meski sudah cukup lama meninggalkan Indonesia, Tony Gunawan mengaku tetap menjadi pendukung nomor satu skuat Merah Putih di ajang-ajang besar, termasuk Piala Thomas 2020.
Dia juga menyaksikan pertandingan Ahsan/Daniel menghadapi Lu Ching Yao/Yang Po Han, meski akhirnya Indonesia takluk dengan skor ketat 20-22, 21-17, 21-23.
"Saya juga lihat Mohammad Ahsan/Daniel Marthin, kurang hoki ya. Sudah bisa menyusul, dan ketat sekali. Mungkin Kevin/Marcus dan Ahsan/Hendra disimpan buat semifinal dan final," tuntas Tony.
Sekadar mengingatkan, Indonesia akan mentas di perempat final Piala Thomas 2020, menghadapi Malaysia, Jumat (15/10/21) nanti sore mulai pukul 18.30 WIB.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom