Hasil Badminton Paralimpiade Tokyo, Hary Susanto/Leani Ratri Oktila Melaju ke Final

Sabtu, 4 September 2021 14:29 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Bermain sangat dominan, pebulutangkis Harry Susanto/Leani Ratri Oktila melaju ke babak final para badminton Tokyo 2020 kategori SL3-SU5.

Pada partai semifinal yang berlangsung pada Sabtu (04/09/21) Pukul 13.15 WIB, Hary/Leani menantang ganda campuran kuat asal India, Ramod Bagad/Palak Kohli.

Sejak menit awal, permainan sudah menjadi menarik kala kedua pasangan sama-sama ingin tampil menyerang. Namun permainan agresif Leani di depan net, serta smash-smash silang dari Hary, membuat pasangan Indonesia mampu melaju dengan skor cukup jauh 11-2. 

Alih-alih mencoba bangkit, pasangan India justru tak mampu keluar dari tekanan. Mereka sering kali mati kutu dengan penempatan bola yang dilakukan Hary/Leani.

Hal itu yang membuat Hary/Leani melaju meyakinkan dengan kemenangan 21-3 di set pertama. Tak mau kalah, Bagad/Kohli mengubah strategi. Mereka mencoba menekan sejak menit awal babak kedua.

Alhasil permainan juga menjadi lebih menarik. Silih berganti mereka mendapatkan skor, setidaknya hingga mencapai kedudukan 6-6.

Merasa mendapat momentum, pasangan India menjadi semakin beringas. Sementara pengembalian Hary/Leani jadi sering out. Hal itu yang membuat skor menjadi 8-11 sebelum interval game kedua.

Setelah ketinggalan, Hary/Leani mencoba meningkatkan serangan setelah interval game kedua. Keduanya mengandalkan penempatan bola dan kombinasi pukulan smash yang apik.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Berbanding terbalik dengan pasangan India yang justru sering melakukan kesalahan. Alhasil kemenangan pun diraih oleh Hary/Leani dengan total skor 21-3, dan 21-15.

Dengan hasil ini, pasangan ganda campuran  Hary/Leani berhak melaju ke babak final yang berlangsung Minggu (05/09/21).

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom