INDOSPORT.COM - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) kembali mengenang momen emas ketika pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjuarai kompetisi India Open 2019.
Kompetisi India Open 2019 yang diselenggarakan di K.D.Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India pada 26-31 Maret, bisa dikatakan menjadi turnamen yang tidak terlupakan oleh pasangan ganda putri Indonesia yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Bagaimana tidak, di kompetisi yang termasuk dalam gelaran BWF World Tour Super 500 tersebut, duet Greysia/Apriyani sukses keluar sebagai juara di sektor ganda putri.
Pasangan Greysia/Apriyani berhasil meraih gelar India Open 2019 usai mengalahkan pasangan Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean dalam pertandingan straight games dengan skor 21-11, 25-23.
Mengenang kemenangan pasangan Greysia/Apriyani di India Open 2019, BWF secara khusus membuatkan video singkat untuk mengenang kemenangan ganda putri Indonesia di gelaran BWF World Tour Super 500.
#OnThisDay 2⃣ years ago, @GreysPolii and Apriyani Rahayu 🇮🇩 marched to their second straight India Open title. 🏆🏆#HSBCbadminton pic.twitter.com/paW8IkahSj
— BWF (@bwfmedia) March 31, 2021
Kemenangan pasangan Greysia/Apriyani di kompetisi India Open 2019 diketahui merupakan kemenangan kedua duet ganda putri terbaik Indonesia, dan itu sebabnya BWF mengenang kemenangan mereka.
Di tahun 2018, pasangan Greysia/Apriyani juga berhasil menaiki podium juara India Open dengan mengalahkan duet wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dalam pertandingan straight games dengan skor 21-18, 21-15.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom