INDOSPORT.COM – Pebulutangkis putri asal Chinese Taipei, Tai Tzu Ying, masih mampu membuktikan keperkasaannya setelah menang melawan pemain pria pada sebuah pertandingan internal yang digelar di Kaouhsiung, Minggu (02/08/20).
Tai Tzu Ying mengikuti sebuah pertandingan bulutangkis yang digelar selama delapan hari berturut-turut di Kaohsiung. Pertandingan ini digelar demi menantang dan menjaga naluri bersaing pada pebulutangkis setelah kompetisi internasional BWF dibatalkan.
Tai yang menjuarai All England 2020 di sektor tunggal putri diberi lawan dua pemain pria. Lawan pertamanya adalah juara nasional tunggal putra dua kali, Lin Chia-hsuan.
Dilansir dari Focus Taiwan, Lin yang notabene pemain pria rupanya harus mengakui ketangguhkan Tai Tzu Ying dalam kekalahan tiga set 21-19, 18-21, 21-11.
Lin sendiri tercatat berperingkat ke-120 pada awal 2018, dan jarang turun di event internasional. Namun dia masih mampu memberikan Tai tantangan berat di awal pertandingan.
“Itu (melawan Lin) benar-benar melelahkan, tidak menyenangkan sama sekali,” kata Tai usai melakoni pertandingan itu.
Pada pertandingan itu, Tai sempat tertinggal delapan poin dari Lin. Namun Tai nampaknya mau bersabar menungga lawannya kelelahan dan mendapatkan kesempatan untuk menyerang balik.
Menghadapi lawan pria sejatinya bukan hal asing bagi ratu bulutangkis dunia. Pasalnya dia kerap ditempa latihan dengan menghadapi pemain pria.
Untuk pertandingan kedua, Tai juga akan menghadapi lawan pria. Lawannya itu adalah Tsai Chieh-hao yang merupakan rekannya di pelatian timnas Chinese Taipei.
Tak kalah menarik dari pertandingan Tai melawan pemain pria, dua pemain pria top Chinese Taipei, Chu Tien-chen (peringkat 2 dunia) juga akan berhadapan Wang Tsu-wei (peringkat 12 dunia).
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom