Unggah Video Main Bulutangkis, Taufik Hidayat Diminta Latih Tunggal Putra

Senin, 30 Maret 2020 09:37 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Legenda bulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat Copyright: © INDOSPORT
Legenda bulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat

INDOSPORT.COM - Legenda bulutangkis Indonesia, Taufik Hidayat mengobati rasa rindu publik setelah dirinya menggunggah video sedang bermain badminton.

Video tersebut diunggah oleh Taufik Hidayat dalam postingan Instagram pada, Jumat (30/03/20). Dalam postingan tersebut Taufik menunjukkan aksinya di depan para atlet bulutangkis junior.

"Another sharing session at Legends' Vision World's Tour England 2020," tulis pria asal Bandung tersebut.

Setelah melihat postingan tersebut, ada beberapa netizen yang meminta Taufik Hidayat ikut melatih sektor tunggal putra di Pelatnas PBSI.

"Latih tunggal putra bang. Ayo Hendrawan di tetangga. Saatnya bang opik. Untuk Negeri," tulis seorang netizen. "Turun dong ke Pelatnas bang, tunggal putra sangat membutuhkan," timpal yang lainnya.

Taufik Hidayat memang punya pengalaman mumpuni di sektor tunggal putra. Sejumlah penghargaan bergengsi sudah diraihnya selama 17 tahun berkiprah sebagai atlet bulutangkis.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by TaufikHidayatOfficial (@taufikhidayatofficial) on

Prestasi tertinggi Taufik Hidayat adalah ketika meraih medali emas di Olimpiade Athena pada 2004 silam. Taufik dikenal memiliki backhand smash yang membuat lawannya kocar-kacir.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Para netizen berharap agar pria barusia 38 tahun itu mau menyumbangkan ilmunya dengan menjadi pelatih di sektor tunggal putra.
 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
1