In-depth

Kans Ganda Putri Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Bepeluang Kembali Buat Kejutan

Minggu, 18 Agustus 2019 18:16 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Humas PBSI
Greysia Polii/Apriyani Rahayu jadi salah satu andalan ganda putri Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019. Copyright: © Humas PBSI
Greysia Polii/Apriyani Rahayu jadi salah satu andalan ganda putri Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

INDOSPORT.COM - Wakil Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu, berpeluang membuat kejutan di sektor ganda putri Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

Indonesia mengirimkan dua wakilnya di sektor ganda putri Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta. Yang sama-sama menjadi unggulan dan berhak mengawali perjalanannya langsung dari ronde kedua. 

Meski menguntungkan, posisi tersebut tak sepenuhnya bisa membuat perjalanan Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta lantas menjadi mudah.

Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta misalnya. Jika mampu melewati lawannya di babak kedua, antara Marya Sergeevna/Yelyzaveta (ukraina) atau Johanna Goliszewski/Lara Kaepplein, kemungkinan mereka akan langsung dihadang unggulan keenam, Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan).

Dari sejarah pertemuan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta baru sekali berhadapan dengan Lee So-hee/Shin Seung-chan. Dimana hasilnya dimenangkan pasangan Korea Selatan itu.

Kondisi Lee So-hee/Shin Seung-chan yang cukup stabil menembus perempatfinal dan semifinal di beberapa kejuaraan terakhir, juga bisa menjadi acuan lain bahwa sulit rasanya wakil Indonesia itu terus melaju mulus ke babak perempatfinal.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom