Usai Hattrick di Japan Open, Kevin/Marcus Bidik Kejuaraan Dunia

Senin, 29 Juli 2019 10:03 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi berhasil mengalahkan perlawanan ganda Jepang Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan rubber set 20-22, 21-16 dan 21-14 pada babak pertama Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Selasa (16/07/19). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi berhasil mengalahkan perlawanan ganda Jepang Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan rubber set 20-22, 21-16 dan 21-14 pada babak pertama Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Selasa (16/07/19).

INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon membidik gelar Kejuaraan Dunia usai berhasil hattrick di turnamen Japan Open.

Kevin/Marcus seperti diketahui berhasil kembali menjuarai turnamen Japan Open 2019 usai mengalahkan rekan senegara mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di partai final yang berlangsung Minggu (28/07/19) kemarin di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.

The Minions sukses mengalahkan The Daddies dalam pertandingan straight games dengan skor akhir 21-18, 23-21, yang sekaligus membuat mereka meraih gelar ketiga di pagelaran turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut.

Sukses meraih hattrick di Japan Open, ganda putra nomor 1 dunia tersebut pun tengah membidik gelar Kejuaraan Dunia pertama mereka di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus 2019 mendatang.

"Kami senang bisa hattrick di turnamen ini. Kalau soal permainan kami, di game kedua kami banyak membuat kesalahan tetapi masih bisa menguasai. Namun secara keseluruhan kami menunjukkan penampilan terbaik kami,"

"Target selanjutnya kami adalah Kejuaraan Dunia, kami mau juara di sana, tetapi mau fokus satu demi satu pertandingan lebih dulu," ujar Kevin dalam rilisan yang diterima oleh INDOSPORT.

Tak jauh berbeda dengan Kevin, Marcus pun juga turut mengatakan bahwa pertemuan mereka dengan Ahsan/Hendra saat ini memang tidak jauh lebih mudah dari sebelumnya di final Indonesia Open 2019.

"Minggu lalu kami ketemu Hendra/Ahsan juga, tapi sekarang lebih berat karena mereka tidak mudah dimatikan, tidak mudah menembus mereka," ujar Marcus.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Selanjutnya Kevin/Marcus akan turut serta pada turnamen Thailand Open 2019 yang akan berlangsung Selasa (30/07/19) hingga Minggu (04/08/19) mendatang di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom