Indonesia Pastikan Tempat di Semifinal Bulutangkis Asian Para Games 2018
Langkah Indonesia ke semifinal dipastikan langsung oleh pasangan ganda putra Hafizh Briliansyah/Hary Susanto. Mereka mengalahkan pasangan Hong Kong Chu Siu Keung/Lam Tak Kwan juga dengan dua game langsung 21-8 dan 21-8.
Hary Susanto yang menyandang unggulan pertama dunia mampu mengayomi juniornya. Pun begitu dengan Hafizh yang tak canggung berpasangan dengan Hary dan justru mampu memberikan teror bagi lawan.
"Lawan cukup sulit, tapi kita bisa mengantisipasi. Kita bisa mengatasi karena kita lebih siap," ungkap Hary yang juga penyandang tuna daksa di salah satu kakinya.
Kemenangan agregat 2-0 tersebut secara otomatis membuat pertandingan ketiga tidak dimainkan. Pertandingan tersebut menurut jadwal akan mempertemukan Suryo Nugroho melawan Wong Shu Yuen.
Tim para bulutangkis beregu putra Indonesia selanjutnya akan bertemu Thailand di babak semifinal, Minggu 7 Oktober besok. Thailand lolos dari perempatfinal setelah mengalahkan Korea Selatan dengan skor 2-1.
Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Para Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT