INDOSPORT.COM - Kontingen Para Bulutangkis memastikan satu tempat di semifinal Asian Para Games 2018. Hasil itu dipastikan setelah sukses mengalahkan Hong Kong dengan skor 2-0 pada perempat final di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu 6 Oktober.
Angka pertama Indonesia diraih Fredi Setiawan di nomor tunggal putra. Ia berhasil mengalahkan atlet disabilitas Hong Kong yang diwakili Lee Yan Ping Patrick dengan skor 21-5 dan 21-8.
Fredy tampil tanpa beban berkat bermain di rumah sendiri. Kini dia pun percaya diri dapat meraih emas untuk Indonesia.
"Optimistis 100 persen (meraih medali emas), ya percaya saja," ujar Fredy saat dijumpai di Mixed Zone.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom