Meski Menang, Kevin/Marcus Akui Kewalahan Hadapi Bola Maut Hendra Setiawan

Kamis, 25 Januari 2018 20:16 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Lanjar Wiratri
© Herry Ibrahim/Soicaumienbac.cc
Kegembiraan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi usai mengalahkan senior mereka, Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro. Copyright: © Herry Ibrahim/Soicaumienbac.cc
Kegembiraan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi usai mengalahkan senior mereka, Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro.

Pasangan ganda putra terbaik dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon baru saja meraih kemenangan di babak kedua Indonesia Masters 2018. Keduanya mengalahkan sesama rekan di Pelatnas, Hendra Setiawan/Rian Agung, Kamis (25/01/18) dengan skor 21-16 dan 23-21 di Istora Senayan, Jakarta.

Meski meraih kemengan dua set langsung, Marcus Gideon mengakui jika mereka sempat kewalahan terutama di babak kedua. Hal itu tidak lain karena penempatan bola-bola maut atau susah dijangkau yang diperagakan seniornya, Hendra Setiawan.

© Herry Ibrahim/Soicaumienbac.cc
Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi menanti pengembalian bola dari Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro. Copyright: Herry Ibrahim/Soicaumienbac.ccKevin Sanjaya/Marcus Fernaldi menanti pengembalian bola dari Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro.

"Mereka berdua juga bagus, kita bahkan sampai kewalahan terutama di set kedua. Dia (Hendra) sangat berpengalaman, bola-bolanya matang dan kita beruntung bisa menang," ucapnya.

Senada dengan Marcus, Kevin Sanjaya juga menegaskan jika kehadiran Hendra Setiawan sangat merepotkan. Jika saja Kevin/Marcus kalah di set kedua, mungkin saja cerita akhir pertandingan bisa saja berbeda.

"Kita memang hoki lah, set kedua kalau tidak kita bertahan mungkin saja bisa kalah dan kalau kalah ceritanya pasti berbeda. Bisa saja kita yang kalah. Dia (Hendra) penempatan bolanya sangat susah dijangaku, dia benar-benar membuktikan pengalamnnya disini," beber Kevin.

© Herry Ibrahim/Soicaumienbac.cc
Selebrasi Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi usai mengalahkan Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro. Copyright: Herry Ibrahim/Soicaumienbac.ccSelebrasi Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi usai mengalahkan Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro.

Usai menang dan melaju ke babak perempat final, Kevin/Marcus dijadwalkan akan melawan Chen Hung Ling/Wang Chi-lin dari Taiwan, yang merupakan unggulan ketujuh di Indonesia Masters. Pasangan Taiwan maju ke perempat final usai menyingkirkan wakil Indonesia lainnya, Berry Angriawan/Hardianto dengan skor 21-11 dan 21-18.

"Buat besok lawan tentu gak gampang harus lebih siap dari hari ini. Kita harus fokus meski kita sudah dua kali menang atas mereka tetapi besok di lapangan masih tetap 0-0 jadi gak ngaruh juga," tutup Kevin mengomentari tentang calon lawan esok hari.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom