Indonesia membawa pulang satu gelar dari turnamen Thailand Masters 2018. Satu-satunya gelar Indonesia di turnamen yang digelar 10-14 Januari 2018 lalu adalah dari sektor tunggal putra.
Tommy Sugiarto menjadi peraih gelar tersebut. Tommy berhasil mempertahankan gelar yang direbutnya pada tahun 2017 lalu setelah mengalahkan wakil Malaysia Leong Jun Hao dengan dua set langsung 21-16 dan 21-15.
- Jelang Indonesia Master 2018, Panpel Hanya Jual Dua Jenis Tiket
- Bulutangkis Ditargetkan Raih 4 Emas pada Asian Para Games 2018
- Kembali Pulang ke Pelatnas, Hendra Setiawan Ungkap Target Besarnya
- Mantan Ketua Umum PBSI Try Sutrisno Diisukan Meninggal Dunia
- Taklukan Wakil Malaysia, Tommy Sugiarto Juara Thailand Masters 2018
Kini Tommy Sugiarto mengungkapkan kunci suksesnya mempertahankan gelar Thailand Masters.
“Alhamdulillah saya bisa juara lagi di sini. Kunci kemenangan saya di sini adalah bermain dengan sabar dan memikirkan keluarga, ha ha ha. Karena motivasi terbesar saya adalah keluarga,” ujar Tommy dalam rilis yang diterima INDOSPORT.
Tommy Sugiarto yang sudah menikah pada 2016 lalu, kini telah dikaruniai seorang putra yang lahir pada bulan November 2017 lalu. Istri, anak dan orang tua kini menjadi motivasi Tommy dalam meraih gelar.
Tak hanya motivasi tinggi karena keluarga, menurut Tommy pengalaman juga menjadi faktor kunci dirinya mampu merebut gelar Thailand Masters 2018.
“Di turnamen ini banyak pemain-pemain muda yang sedang menanjak. Saya bisa mengatasi mereka karena mungkin saya menang dari segi pengalaman dan saya masih bisa menjaga stamina,” tutup putra dari Icuk Sugiarto ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom