Pasangan ganda putri Greysia Polii dan Apriyani Rahayu baru saja menyelesaiakn laga sengit dan berakhir dengan lolosnya mereka ke babak perempatfinal Hongkong Open 2017 pada hari ini, Kamis (23/11/2017).
Keduanya berhasil menekuk pasangan Korea Chang Ye Na dan Jung Kyung Eun di babak kedua yang dihelat di Hongkong Coliseum, Kowloon dengan skor 16-21,24-22, dan 25-23.
Laga menjadi sengit usai pada game pertama, pasangan ganda putri Indonesia seringkali tetinggal poin dari pasangan Korea. Namun Greysia/Apriyani terus mengejar ketertinggalan poin dari lawan mereka.
Pada game kedua, kondisi serupa juga terjadi. Namun perlahan Greysia/Apriyani memaksa pasangan Korea untuk menyamakan kedudukan. Hingga melalui tiga kali deuce, akhirnya laga berakhir dengan kemenangan Indonesia 24-22.
Berlanjut ke game ketiga, di mana menjadi babak penentuan bagi juara bagi kedua wakil Indonesia tersebut. Keduanya sempat tertinggal 3-9, namun juara French Open 2017 itu berjuang hingga mengakhiri laga seluruhnya dengan kemenangan.
Kemenangan tersebut akan memastikan keduanya bertemu dengan unggulan tujuh perwakilan China, Huang Yaqioing/Yu Xiaohan. Dari catatan laga keduanya, Greysia/Apriyani sendiri belum pernah sama sekali menghadapi mereka.
Sebelumnya, pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon telah lebih dulu dinyatakan lolos ke babak perempatfinal usai berhasil menekuk pasangan ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 18-21,21-13, dan 12-14.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom