Oase

Duel Akbar Evander Holyfield vs Vitor Belfort, Donald Trump Jadi Komentator

Kamis, 9 September 2021 12:05 WIB
Editor: Indra Citra Sena
© Josh Hedges/Zuffa LLC via Getty Images
Donald Trump ketika hadir di pertarungan UFC antara Jorge Masdival dengan Nate Diaz, 2019 silam. Copyright: © Josh Hedges/Zuffa LLC via Getty Images
Donald Trump ketika hadir di pertarungan UFC antara Jorge Masdival dengan Nate Diaz, 2019 silam.

INDOSPORT.COM - Mantan presiden Amerika Serikat, Donald Trump, kabarnya akan muncul kembali di dunia tinju. Dia dijadwalkan menjadi komentator pertandingan Triller Fight Club antara Evander Holyfield vs Vitor Belfort.

Evander Holyfield akan melakukan comeback dalam pertarungan kelas berat menghadapi mantan juara dunia kelas berat ringan Ultimate Fighting Club (UFC), Vitor Belfort. 

Pertarungan seru ini rencananya akan berlangsung di Seminole Hard Rock Hotel and Casino, Hollywood, Florida, Sabtu (11/9/21).

Holyfield merupakan petarung pengganti Oscar De La Hoya, yang undur diri pekan lalu setelah dinyatakan positif COVID-19. Belfort sendiri adalah pemegang rekor KO terbanyak dalam sejarah UFC.

Kini, beberapa hari jelang pertarungan dimulai, secara mengejutkan FITE dan Triller mengumumkan, Donald Trump akan menjadi komentar tamu khusus dalam tayangan Pay Per View di FITE TV.

“Saya suka petarung hebat dan pertarungan hebat,” ujar Donald Trump dalam keterangannya yang dikutip dari Boxing Scene, Rabu (8/9/21).

“Saya berharap dapat melihat keduanya pada Sabtu malam ini dan berbagi pemikiran saya di pinggir ring. Anda tidak akan bisa melewatkan acara spesial ini," sambungnya. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kabar ini tentu mengejutkan banyak orang, khususnya penggemar tinju dunia. Pasalnya, Trump diketahui belum pernah mengomentari acara tinju sebelumnya. 

Namun, tidak diragukan lagi orang akan tertarik untuk mendengarkan acara tersebut untuk mendengarkan Trump mengomentari pertarungan.

Selain Evander Holyfield vs Vitor Belfort, Triller Fight Club Legends 2 yang akan dipandu oleh Donald Trump juga akan menampilkan pertarungan mantan juara UFC, Anderson Silva vs Tito Ortiz.

Hubungan Donald Trump dengan dunia tinju memang bukanlah sesuatu yang baru. Sebelum terjun ke politik, dia terkenal sebagai sosok penggemar kerap menyelenggarakan pertandingan olahraga tinju di hotel dan kasino miliknya yang berada di Atlantic City.

Trump juga memiliki hubungan baik dengan Presiden UFC, Dana White dan mantan petinju profesional, Mike Tyson. Bahkan, pria berusia 75 tahun ini pernah menjadi penasihat keuangannya sang juara.

Baca berita asli di AkuratCo

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom